Jelang Ramadan

Dinsos Kota Bandung Antisipasi Gepeng Pendatang Jelang Ramadan

MENGHADAPI bulan Ramadan, Dinas Sosial Kota Bandung akan mengantisipasi serbuan gelandangan pengemis (gepeng) dari luar kota Bandung.

Penulis: Tiah SM | Editor: Dicky Fadiar Djuhud

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Tiah SM

BANDUNG, TRIBUNJABAR.CO.ID--- Menghadapi bulan Ramadan, Dinas Sosial (Dinsos) Kota Bandung akan mengantisipasi serbuan gelandangan pengemis (gepeng) dari luar kota Bandung.

Sekretaris Dinas Sosial Kota Bandung Medi Mahendra mengatakan, jelang bulan Ramadan Dinsos sudah memiliki program untuk penertiban penyandang masalah kesejahteraan sosial terutama yang turun ke jalan seperti gelandangan dan pengemis.

"Untuk penertibkan gepeng melibatkan unsur instansi vertikal seperti TNI Kodim 0618/BS, Polrestabes dan unsur Satuan Polisi Pamong Praja,"ujar Medi, Minggu (31/5/2015).

Medi mengatakan, gepeng yang tertangkap akan dikembalikan ke daerah asal karena bulan Ramadan tahun lalu terjaring gepeng 862 orang dan lebih 80 persen warga luar Kota Banduntg.

"Warga luar Kota Bandung memanfaat bulan Ramadan meraih rezeki dengan cara mengemis," ujar Medi. (*)

#ArsipTribunCFN DAN CFD DI KAWASAN JALAN ASIA AFRIKA MAU DIUJICOBAKAN LAGI.. NAH, BUAT YANG BELUM SEMPAT DATANG ATAU...

Posted by Tribun Jabar Online on Thursday, May 28, 2015

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved