Pernikahan Anak Presiden Jokowi

Slank akan Sediakan Waktu Hadiri Pernikahan Anak Jokowi

"Saya ngga tahu sih kapan. Belum ada undangan juga. Kalau diundang kita sempatin datang. Kalau ngga paling kirim ucapan selamat."

Editor: Kisdiantoro

JAKARTA, TRIBUN - Kabar pernikahan putra sulung Presiden RI Joko Widodo yakni Gibran Rakabuming, sudah sampai ke telinga grup band Slank. Slank pun mengaku akan datang ke pesta pernikahan orang nomor satu di Indonesa itu.

"Kalau ada kesempatan waktu, Insya Allah kita akan datang. Karena Slank kan sibuk juga," ucap Gitaris Slank, Abdee saat ditemui di Markas Slank, kawasan Duren Tiga, Jakarta Selatan, Senin (13/4/2015).

Meski telah menyatakan kesiapannya hadir di pesta pernikahan putra sulung Jokowi, tapi Slank mengatakan jika dia belum tahu pasti kapan pesta tersebut akan berlangsung.

"Saya ngga tahu sih kapan. Belum ada undangan juga. Kalau diundang kita sempatin datang. Kalau ngga paling kirim ucapan selamat," ungkapnya.

Seperti yang diberitakan sebelumnya, Gibran diketahui akan menikahi mantan Putri Solo bernama Selvi Ananda. Sejumlah pihak sudah buka suara soal pernikahan tersebut, termasuk Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Pasarkliwon, Arbain Basyar.

Selvi dan Gibran diketahui sudah menyambangi KUA untuk mengurus pernikahan putra pertama Presiden. Namun hingga kini Presiden belum mau buka mulut soal pernikahan putranya itu. (Tribunnnews)

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved