Proyeksi IHSG Hari Ini

IHSG Lanjutkan Penguatan Pagi Ini

SEBANYAK 166 saham menguat, berbanding 30 yang melemah. Sedangkan 54 saham lainnya tak bergerak.

Editor: Dicky Fadiar Djuhud

JAKARTA, TRIBUN -- Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melanjutkan penguatan pagi ini, Jumat (19/12). Seluruh 10 sektor di bursa menghijau.

Mengutip RTI, IHSG menguat 0,66% atau 33 poin ke kisaran 5.147, pada pukul 9:13 WIB. Indeks kemarin ditutup dengan penguatan 1,54%.

Sebanyak 166 saham menguat, berbanding 30 yang melemah. Sedangkan 54 saham lainnya tak bergerak.

Sektor industri dasar memimpin penguatan, dengan kenaikan 1,07%. Sedangkan agrikultur mencatat penurunan paling kecil yaitu 0,39%.

Kenaikan IHSG seiring dengan pergerakan bursa kawasan. Indeks acuan MSCI Asia Pacific pagi ini melompat 1,5% pada pukul 10:43 waktu Tokyo, setelah kemarin menguat 0,7%. Bisa juga baca di sini. (KONTAN).

Sumber: Kontan
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved