Prabowo-Hatta Nomor 1 Jokowi-JK Nomor 2

pasangan Prabowo Subianto-Hatta Radjasa mendapat nomor urut 1 dan pasangan Jokowi-JK mendapatkan nomor urut 2

Penulis: Kisdiantoro | Editor: Kisdiantoro

JAKARTA, TRIBUN - Hasil undian nomor resmi dalam pemilihan presiden dan wakil presiden 2014 (Pilpres), pasangan Prabowo Subianto-Hatta Radjasa mendapat nomor urut  1 dan pasangan Jokowi-JK mendapatkan nomor urut 2, dalam acara pengundian resmi di kantor KPU, Jakarta, Minggu (1/6/2014).

Secara bersamaan Prabowo dan Jokowi membuka lembaran nomor urut itu yang telah diambil dalam kotak transparan. Wakil mereka turut mendampinginya.

Keduanya kemudian mengangkat nomor urut resmi tersebut ke udara. Para pendukung dua kubu pasangan capres bergemuruh memberikan dukungan. Kubu Prabowo maupun Jokowi yang sebelumnya telah menyiapkan nomor yang disesuaikan dengan hasil undian kemudian turut mengacung-acungkan ke udara. (dia)

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved