Bandung Sangat Berkesan Bagi Kla Project

Bagi KLa Project, Bandung menjadi kota spesial. Romulo Radjadin atau Lilo, mengatakan konser di Bandung pada Tahun 1996 sangat berkesan

Penulis: feb | Editor: Darajat Arianto

BANDUNG, TRIBUN - Bagi KLa Project, Bandung menjadi kota spesial. Romulo Radjadin atau Lilo, mengatakan konser di Bandung pada Tahun 1996 sangat berkesan bagi KLa Project.

"Konser saat itu sangat berkesan, karena sejak kami berkiprah di tahun 1988, baru kali itu bisa menaklukkan Bandung. Tahun 1995 mulai terasa, dan puncaknya di Tahun 1996 dengan 6000 orang penonton di Eldorado," tutur Lilo saat jumpa pers Konser ReinKLanasi di Hotel Harris, Jalan Peta, Kamis malam (27/2).

Lilo mengatakan sebelum 1996, konser KLa Project di Bandung belum terlalu heboh. Setelahnya, konser KLa Project selalu heboh.

Konser reinKLanasi akan dilaksanakan pada Jumat, 28 Februari 2014 di Hotel Harris pukul 20.00 WIB. Lilo mengatakan pada konser kali ini KLa akan membawa belasan lagu. Mereka akan membawakan hits terbaru hingga daftar lagu lama yang akan membangkitkan kenangan penonton.

"Akan ada beberapa lagu yang jarang dibawakan. Ada banyak juga aransemen tambahan," kata Lilo. (feb)

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved