Ridwan Canangkan Sabtu Hari Cinta Produk Bandung

Wali Kota Bandung Ridwan Kamil setelah mencanangkan program Rabu Nyunda, Kamis English, Jumat Bersepeda, kini untuk hari Sabtu membuat

Penulis: Tiah SM | Editor: Darajat Arianto

BANDUNG, TRIBUN - Wali Kota Bandung Ridwan Kamil setelah mencanangkan program Rabu Nyunda, Kamis English, Jumat Bersepeda, kini untuk hari Sabtu membuat program cinta produk Bandung. "Tiap hari memiliki ciri kecuali Minggu istirahat," ujar Emil panggilan Ridwan Kamil di Balai Kota, Jumat (6/12).

Emil memberlakukan Sabtu cinta produk lokal untuk memajukan para perajin di Kota Bandung. Setiap hari Sabtu diimbau memakai sepatu produk Cibaduyut.

Emil mengaku tidak akan bosan apalagi mundur jika program-programnya belum dipatuhi. "Semua program tidak bisa langsung instan dan berhasil karena butuh tahapan dan waktu," ujarnyal.

Menurut Emil, ukuran keberhasilan bisa dilihat dalam setahun bukan hitungan hari. (*)

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved