Info Mudik
Penumpang di Bandara Husein Melejit 30 Persen
General Manager PT Angkasa Pura II, Yayan Hendrayani, mengemukakan, volume penumpang rute-rute, termasuk domestik,
Penulis: | Editor: Januar Pribadi Hamel
BANDUNG, TRIBUN - General Manager PT Angkasa Pura II, Yayan Hendrayani, mengemukakan, volume penumpang rute-rute, termasuk domestik, secara keseluruhan, kondisinya naik 30 persen lebih tinggi daripada kondisi normal.
Yayan menyatakan, hampir seluruh rute domestik, di antaranya, Bandung-Bali, Bandung-Lampung, Bandung-Yogyakarta, Bandung-Semarang, Bandung-Banjarmasin, dan Bandung-Surabaya, yang dioperasikan AirAsia, Citilink, Garuda Indonesia, Merpati Nusantara Airlines, dan Lion Air, lebih ramai. "Sekitar 60 penerbangan domestik dan internasional berlangsung di Bandara Husein," tukasnya, Selasa (6/8).
Sejak H-7, sebutnya, total penumpang, baik berangkat maupun tiba di Bandara Husein, sekitar 6.000 orang. Lalu, pada H-4 dan H-3, sambungnya, jumlahnya sekitar 7.500 orang. "Sekitar 5.500 orang di antaranya, merupakan penumpang domestik. Perkiraan kami, H-4 dan H-3 merupakan puncak mudik di Bandara Husein," sahutnya.
Berbicara tentang ada tidaknya maskapai yang melakukan pengajuan penambahan jadwal penerbangan, Yayan mengungkapkan, hal itu dilakukan PT Merpati Nusantara Airlines (MNA). Penambahan rute yang diajukan Maskapai penerbangan milik BUMN Itu, serunya, yaitu Bandung-Semarang, Bandung-Yogyakarta, dan Bandung-Lampung. (win)