Alhamdulillah, Bocah Perempuan Berusia 8 Tahun yang Dibawa Teroris Itu Selamat

"Nama anak kecil itu Ais, itu diketahui dari tulisan yang melekat di pakaian dalamnya. Anak itu selamat, sekaranag dirawat di rumah sakit

Penulis: Ichsan | Editor: Ichsan
istimewa
Ais, anak kecail yang mencoba berdiri usai peledakan bom 

TRIBUNJABAR.ID, SURABAYA - Bocah perempuan berusia 8 tahun yang dibonceng pelaku peledakan bom di pintu gerbang Mapolrestabes Surabaya itu, akhirnya selamat.

Sebelumnya beredar video viral di media sosial, sesaat setelah ledakan terjadi terlihat seorang anak kecil berusaha berdiri di lokasi pengeboman.

Baca: 3 Pegawai BKD Garut Kena OTT, Bupati Tak Mau Intervensi, Tim Saber Pungli Terus Bergerak

Belakangan diketahui bocah yang selamat dalam peristiwa pengeboman itu adalah Ais.

"Nama anak kecil itu Ais, itu diketahui dari tulisan yang melekat di pakaian dalamnya. Anak itu selamat, sekaranag dirawat di rumah sakit," kata Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Frans Barung Mangera, kepada wartawan di Surabaya, Senin (14/5/2018).


Menurut Frans, dalam insiden peledakan bom di pintu gerbang Mapolrestabes Surabaya itu, empat pelaku peledakan bom tewas di lokasi kejadian.


"Jadi pelakunya empat orang, mengendarai dua sepeda motor. Keempat pelaku tewas, sedangkan anak kecil yanag dibonceng pelaku, selamat," kata Frans.

Satu unit sepeda motor yang dikendarai pelaku adalah Honda Beat bernopol L 6629 MM. Saat ini polisi masih mengidentifikasi kendaraan yang dibawa pelaku.

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved