10 Tahun Dekat dengan Wanita Kemudian Ditinggal Nikah, Pria Ini Tulis Curhatan Pilu di Medsos
Deddy dan wanita tersebut nampak begitu serasi. Setidaknya itu terjadi hingga tahun 2017.
Penulis: Indan Kurnia Efendi | Editor: Indan Kurnia Efendi
TRIBUNJABAR.CO.ID - Pengalaman pahit dialami seorang pengguna Instagram bernama Deddy Setiawan.
Ia menceritakan kedekatannya dengan seorang wanita selama 10 tahun.
Kini wanita yang tak disebutkan namanya itu telah bersanding di pelaminan dengan pria lain.
Baca: Penggali Kubur Pingsan di Pemakaman Korban Kecelakaan Tanjakan Emen, Diduga Alami Hal ini
Kisah pilu Deddy itu dibagikan dalam rangkaian unggahan di Insta Story miliknya.
Deddy menunjukkan momen kebersamaannya dengan sang pujaan hati sejak tahun 2008 semasa keduanya duduk di bangku sekolah.
Baca: 6 Fakta Penyerangan di Gereja Santa Lidwina Sleman, Berikut Kronologi dan Identitas Pelaku

Nampak sekali perubahan penampilan keduanya tahun demi tahun. Deddy dan wanita tersebut nampak begitu serasi. Setidaknya itu terjadi hingga tahun 2017.
Dalam unggahannya, Deddy terlihat datang ke pesta pernikahan wanita itu.
Sambil tersenyum, ia berdiri di samping kedua mempelai.
Baca: Advent Bangun Meninggal, Kisah Pilunya Terungkap, Babak Belur Dihajar 30 Orang Hingga Jadi Aktor
Di akhir unggahan, Deddy menyampaikan pesan pilunya.
Menurutnya, kejadian pilu yang dialami adalah sebuah jawaban doa dari Tuhan.
Pasalnya, selama ini Deddy selalu berdoa agar diberikan sosok terbaik untuk jadi pendampingnya.
"Kenapa dia pergi?"