Siap-Siap, Bandung Great Sale Hadir Mulai Besok
Lebih dari 500 toko retail dan 2000 merchant saat ini telah mendaftar untuk menjadi official merchant.
Penulis: Putri Puspita Nilawati | Editor: Ravianto
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Putri Puspita
TRIBUNJABAR.CO.ID, BANDUNG - Memperingati Hari Jadi Kota Bandung yang ke 207, Bandung Great Sale 2017 akan segera hadir mulai pada 9 September hingga 8 Oktober 2017 di mall yang ada di Bandung.
Lebih dari 500 toko retail dan 2000 merchant saat ini telah mendaftar untuk menjadi official merchant.
Bandung Great Sale akan memberikan diskon mulai dari 10-80 persen yang akan ada di sembilan mall besar seperti Paris Van Java, Bandung Indah Plaza, 23 Paskal dan lainnya.
Bandung Great Sale menghadirkan sekira 250 UKM untuk berpartisipasi di acara ini.
"Acara ini menambah dan mendorong ukm supaya mampu bertahan dan berjuang untuk harus berdiri tegak," ujar Walikota Bandung Ridwan Kamil saat press conference di Trans Luxury Hotel, Jalan Gatot Subroto No 289, Jumat (8/9/2017).
Akibat Pakai KB Suntik, Wanita Ini Tidak Menstruasi Selama Tiga Tahun https://t.co/vuzeQ8VbnT via @tribunjabar
— Tribun Jabar (@tribunjabar) September 8, 2017
Selama acara Bandung Great Sale akan ada beberapa kegiatan pendukung seperti Late Night Shopping, Pasar Murah dan puncak acara Bandung Fashion Week.
Bandung Fashion Week akan digelar pada 23 September 2017 dan tentunya akan menjadi acara yang sangat menarik untuk wisatawan di luar Bandung.
Saat press conference, Ridwan Kamil di dampingi oleh istrinya Atalia Kamil yang tampak cantik menggunakan kemeja kuning.
Ridwan Kamil berharap setiap mall ikut meramaikan acara ini supaya setiap pelaku UKM merasa terbantu dengan adanya Bandung Great Sale 2017.(*)
