7 Film Baru Tayang di Bioskop Pekan Ini, Ada Wicked: For Good sampai Leak 2
Sejumlah film baru baik dalam maupun luar negeri tayang di bioskop pada pekan ini, 19-21 November 2025.
Penulis: Rheina Sukmawati | Editor: Rheina Sukmawati
TRIBUNJABAR.ID - Sejumlah film baru baik dalam maupun luar negeri tayang di bioskop pada pekan ini, 19-21 November 2025.
Memasuki pekan ketiga bulan November 2025, bioskop Tanah Air menghadirkan berbagai film baru mulai dari dalam hingga luar negeri.
Pada pekan ini, film musikal Wicked: For Good yang menceritakan kelanjutan kisah persahabatan Elphaba (Cynthia Erivo) dan Glinda (Ariana Grande) tayang perdana.
Selain itu, ada juga film horor tanah air seperti Danyang Wingit Jumat Kliwon dan Leak 2 (Jimat Dadong).
Lalu, Reza Rahadian kembali ke bioskop sebagai pemain film dengan membintangi film Keadilan: The Verdict.
Berikut daftar film baru di bioskop pekan ini selengkapnya, lengkap dengan sinopsisnya.
Sutradara: Jon M. Chu
Baca juga: Apa itu Film Gore yang Sering Ditonton Pelaku Peledakan di SMAN 72?
Masih dari Negeri Oz, persahabatan Elphaba (Cynthia Erivo) dan Glinda (Ariana Grande) mendapatkan ujian baru setelah keduanya memilih jalan berbeda.
Elphaba kini dikenal sebagai Penyihir Jahat dari Barat. Sementara, Glinda dikenal sebagai Penyihir Baik dari Utara.
Kedatangan Dorothy Gale yang mengejutkan dari Kansas pun ikut mengubah Negeri Oz untuk selamanya.
2. Belum Ada Judul
Sutradara: Aria Kusumadewa
Umar Bakri (Bucek), adalah guru idola di SMA Nawasena, khususnya bagi siswi bernama Maria (Nurra Datau).
Di balik dedikasinya, ia juga seorang ayah tunggal yang merawat putri semata wayangnya, Magda (Arla Ailani), gadis berusia 17 tahun yang hidup dengan polio namun tumbuh mandiri dan bersemangat.
Kehidupan sederhana mereka terasa lengkap, hingga sebuah insiden di sekolah mengubah segalanya. Rekaman Umar menampar seorang siswa bernama Marlon(Zeyn Datau), putra pengusaha kaya, viral di media sosial.
Publik menuntut jawaban, tetapi Umar memilih bungkam demi menyimpan rahasia besar yang bisa menghancurkan masa depan anak didiknya. Dalam sekejap, Umar dihujat publik, dikucilkan, dan akhirnya dibawa ke meja hijau.
Di persidangan, semua pihak menuntut alasan di balik tindakannya, namun Umar memilih bungkam. Bagi Umar, ada kebenaran yang terlalu berharga untuk diungkap—sebuah rahasia yang bisa menghancurkan masa depan murid-muridnya sendiri.
Ketika tiba saatnya untuk membela diri, ia mengucapkan kalimat yang mengguncang ruang sidang: "Apalah arti kebenaran, jika kebenaran itu membunuh masa depan murid-murid saya."
3. Danyang Wingit Jumat Kliwon
Sutradara: Agus Riyanto
Ki Mangun Suroto (Whani Darmawan), seorang Dalang Wayang terkemuka, bukanlah sosok biasa. Ia didorong oleh ambisi kuat untuk menguasai ilmu-ilmu kuno demi mencapai kekayaan dan keabadian.
Pada tahun 2021, Citra (Celine Evangelista), keponakan dari Mbok Ning (Nai Djenar Maisa Ayu), asisten paling setia Ki Mangun Suroto, direkrut sebagai Sinden. Namun, tanpa disadari, ia dipilih untuk menjadi tumbal yang terakhir.
Baca juga: Apa itu Film Gore yang Sering Ditonton Pelaku Peledakan di SMAN 72?
Citra berlatih dengan sangat gigih, berharap upah yang didapatkannya dapat digunakan untuk mengobati adiknya, Dewi (Aisyah Kanza).
Seiring berjalannya waktu, serangkaian kejadian mengerikan terus terjadi, menempatkan Citra dalam tekanan dan menimbulkan banyak pertanyaan. Sementara itu, Bara (Fajar Nugra), salah satu penjaga di padepokan Ki Mangun Suroto, berupaya untuk menyelamatkannya.
4. Keadilan (The Verdict)
Sutradara: Lee Chang-hee, Yusron Fuadi
Raka (Rio Dewanto), seorang petugas keamanan pengadilan yang menjunjung kejujuran, dilanda kegelisahan karena menyaksikan bagaimana hukum dapat dimanipulasi oleh uang, koneksi, dan kepalsuan.
Kecemasan ini memuncak ketika Nina (Niken Anjani), istrinya yang adalah seorang pengacara muda dan tengah hamil, menjadi korban kejahatan brutal yang dilakukan oleh putra seorang konglomerat. Pelaku tersebut dilindungi oleh pengacara licik bernama Timo (Reza Rahadian).
Raka yang terperangkap dalam sistem yang korup serta media sosial yang mudah dimanipulasi, lambat laun kehilangan kepercayaannya. Akhirnya, ia mengambil keputusan ekstrem untuk mengambil alih proses persidangan, dengan todongan pistol di tangannya.
5. Leak 2 (Jimat Dadong)
Sutradara: Mimi Jegon
Kisah ini dimulai dari pasangan suami istri, Putra (Andrew Andika) dan Sandra (Putu Sandra), yang memutuskan meninggalkan kesibukan Jakarta untuk pindah ke Bali.
Keputusan mereka ini didorong oleh harapan agar sang istri dapat segera hamil. Sayangnya, mereka kemudian diteror oleh bangkitnya ilmu Leak. Teror Leak ini ternyata berasal dari jimat yang dibawa oleh Sandra. Untuk mengakhiri gangguan tersebut, mereka akhirnya mencari bantuan spiritual.
6. Samsara
Sutradara: Garin Nugroho
Darta (Ario Bayu), seorang laki-laki yang berasal dari keluarga serba kekurangan, mendapati cintanya ditolak oleh orang tua kaya dari pujaan hatinya. Karena putus asa, ia kemudian membuat kesepakatan dengan Raja Monyet dan menjalankan ritual gelap demi mendapatkan kekayaan.
Akan tetapi, tanpa sengaja, dalam ritual tersebut ia mengutuk istri dan anaknya sehingga harus menjalani kehidupan yang penuh dengan penderitaan. Berlatar belakang mistisisme Indonesia, cerita universal ini mengulas hasrat tak terpuaskan untuk menjadi seseorang yang bukan dirinya, serta batas-batas yang sanggup dilanggar demi mencapainya.
7. Keeper
Sutradara: Osgood Perkins
Perjalanan ulang tahun pernikahan yang romantis ke sebuah kabin terpencil berubah menjadi menyeramkan ketika sosok gelap menampakkan diri, memaksa pasangan, Malcolm (Rossif Sutherland) dan Liz (Tatiana Maslany) untuk menghadapi masa lalu kabin mengerikan tersebut.
Baca artikel menarik Tribunjabar.id lainnya di Google News.
| Daftar 4 Film Tayang di Bioskop Mulai Hari Ini, Referensi Nonton Akhir Pekan |
|
|---|
| Daftar 4 Film Indonesia Tayang Pekan Pertama November 2025, Termasuk "Pangku" dari Reza Rahadian |
|
|---|
| Jadwal BTS Movie Weeks di Bioskop Kota Bandung, Ada 4 Film Konser, Harga Tiket Mulai Rp200 Ribu |
|
|---|
| Video Presiden Prabowo Tayang di Bioskop Sebelum Film DImulai, Mensesneg: Wajar Selama Tak Ganggu |
|
|---|
| Terpinspirasi Kisah Nyata Tentang Anak Nelayan, Film Cahaya Untuk Ibu Mulai Tayang di Ciamis |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/ILUSTRASI-BIOSKOP-2.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.