Anak di Malang Laporkan Ibu Kandung ke Polisi Setelah Dipukul karena Malas Bererkan Tempat Tidur
Seorang anak di Malang, Jawa Timur, melaporkan ibunya sendiri ke polisi. Hal itu gara-gara sang ibu memukulnya.
TRIBUNJABAR.ID, MALANG - Seorang anak di Malang, Jawa Timur, melaporkan ibunya sendiri ke polisi. Hal itu gara-gara sang ibu memukulnya.
Anak remaja itu adalah TFS (17) warga Kecamatan Tumpang, Kabupaten Malang. Sedangkan terlapor adalah S (45).
Kasihumas Polres Malang, AKP Bambang Subinajar, mengatakan TFS membuat laporan ke polisi melalui layanan darurat 110, Sabtu (1/11/2025).
Jajaran Polsek Tumpang pun langsung mendatangi kediaman TFS.
Dari hasil pemeriksaan anggota polisi, ternyata pukulan ibunya itu bukan bermaksud melakukan penganiayaan.
S memukul karena TFS bandel. Ia enggan membereskan tempat tidur dan justru asyik bermain ponsel.
Baca juga: Respons Dedi Mulyadi soal Pemukulan Sopir Mobil di Cipatik Bandung Barat: Jangan Rusak Jawa Barat!
“Setelah dilakukan klarifikasi, ternyata peristiwa tersebut merupakan kesalahpahaman antara anak dan orang tua,” ungkapnya melalui pesan singkat, Sabtu.
Bambang menyampaikan, peristiwa itu bermula saat ibu meminta anaknya melipat selimut dan merapikan sprei tempat tidur.
Permintaan itu tidak segera dilakukan karena sang anak sibuk dengan ponselnya.
“Merasa kesal, sang ibu memukul anaknya tiga kali menggunakan sapu hingga menimbulkan memar ringan di bagian tangan dan paha,” ucap Bambang.
Baca juga: Anak Polisi Hajar Gurunya di Sinjai, Ungkap Alasan Emosi hingga Lakukan Pemukulan
S kemudian pergi ke kebun untuk bekerja. Tak disangka, anaknya melapor ke layanan 110.
Atas peristiwa itu, polisi datang mengklarifikasi S dan TFS, sekaligus memediasi keduanya di balai desa setempat.
“Akhirnya, keduanya saling memaafkan dan disepakati penyelesaian secara kekeluargaan dengan surat pernyataan bersama. Tidak lupa kami juga menasehati TFS agar selalu disiplin,” ucap dia. (*)
Sumber: kompas.com
| Ibu dan Anak Berusia 6 Tahun Dianiaya Satu Keluarga Berawal Gara-gara Bungkus Jajan, Korban Terancam |
|
|---|
| Sosok Pengemudi Kecelakaan Maut di Tol Cisumdawu, Anak Guru Besar ITB, 4 Universitas Berduka Cita |
|
|---|
| Respon Yai Mim Dilaporkan Sahara Dugaan Pelecehan, Tetangga Mantan Dosen UIN Diperiksa Lebih Lama |
|
|---|
| Sahara Serang Balik Yai Mim Buat Laporan Kasus Dugaan Pelecehan, Ngaku Terjadi 4 Kali di Lokasi Ini |
|
|---|
| Fakta-fakta Dedi Mulyadi Temui Yai Mim di Malang, Suami Sahara Bingung Usai Salaman dengan Kyai |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/Mediasi-kasus-seorang-anak-di-Kecamatan-Tumpang-Kabupaten-Malang-Jawa-Timur.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.