Kawal program pembangunan, Asep Suherman lakukan Pengawasan Penyelenggaraan Pemerintahan di Cianjur

Asep Suherman melaksanakan Pengawasan Penyelenggaraan Pemerintahan di desa Cibulakan, Kecamatan Cugenang, kabupaten Cianjur

Editor: Siti Fatimah
Dok Asep Suherman
ASEP SUHERMAN - Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Asep Suherman melaksanakan Pengawasan Penyelenggaraan Pemerintahan di desa Cibulakan, Kecamatan Cugenang, kabupaten Cianjur pada hari Minggu (09/11/2025) 

TRIBUNJABAR.ID, CIANJUR - Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Asep Suherman melaksanakan Pengawasan Penyelenggaraan Pemerintahan di desa Cibulakan, Kecamatan Cugenang, kabupaten Cianjur pada hari Minggu (09/11/2025)

Kegiatan yang berlangsung di SMP Al-Ikhlas Muhajirin yang dihadiri oleh Kepala Desa dan perangkatnya, serta tokoh masyarakat setempat ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mendorong program pemerintah yang menyentuh langsung terhadap sarana dan prasarana masyarakat. 

Dalam penyampaiannya, asep Suherman yang merupakan Ketua Fraksi PKB DPRD Jabar ini pun mengajak warga masyarakat untuk berperan aktif mengawasi dan memberikan masukan dalam forum-forum resmi seperti ini.  

Terjadi dialog interaktif antara peserta yang hadir untuk dapat mendengarkan masukan dari masyarakat setempat mengenai sarana dan prasarana didaerah tersebut seperti kondisi jalan dan fasilitas kesehatan yang sempat dikeluhkan oleh warga. 

"Saya ini dipilih oleh masyarakat Cianjur memang ditugaskan untuk mengawasi jalannya pemerintah provinsi Jawa Barat, dengan laporan yang masuk tadi pasti akan saya teruskan dan perjuangkan di DPRD Provinsi agar segera bisa ditindaklanjuti oleh dinas terkait" Ujarnya. 

Menurut asep, infrastruktur sedang menjadi fokus pemprov jabar dan harus mendapat dukungan penuh dalam realisasinya.

Pengawasan merupakan salah satu bentuk dukungan agar setiap program pembangunan yang sedang digalakkan oleh Gubernur tidak di selewengkan oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab. 

"Kita mengawasi juga merupakan suatu bentuk dukungan, agar setiap program pembangunan yang sedang menjadi fokus pak Gubernur tidak dikerjakan secara serampangan" Katanya. 

Sebagai penutup, Asep Suherman memberikan pesan agar masyarakat didaerah tersebut terus aktif dalam mengawal program pembangunan yang ada di wilayahnya agar supaya hasilnya dapat dinikmati oleh seluruh masyarakat. 

"Kita kawal terus yaa program-program pembangunan yang telah dicanangkan oleh pemprov, karena hasilnya untuk kita juga" Ucapnya.

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved