Persib Bandung
Jadi Andalan Pertahanan Persib, Ini Ungkapan Julio Cesar Menjelang Laga Kontra Persijap Jepara
Julio Cesar menjadi salah satu benteng pertahanan Persib Bandung yang kokoh yang diapit Kakang Rudianto dan Frans Putros.
Penulis: Lutfi Ahmad Mauludin | Editor: Kemal Setia Permana
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Lutfi Ahmad Mauludin
TRIBUNJABAR ID, BANDUNG- Julio Cesar menjadi salah satu benteng pertahanan Persib Bandung yang kokoh.
Di sektor belakang, Julio Cesar diapit Frans Putros dan Kakang Rudianto di sisi kiri dan kanan.
Meski Persib kebobolan saat menghadapi Manila Digger dalam play off AFC Champios League Two, di Stadion GBLA, Rabu (13/8/2025), namun Julio menjadi pemain yang tampil prima dan kerap mampu memutus serangan lawan.
Tak heran gawang Pangeran Biru yang dijaga Teja Paku Alam terhindar dari ancaman.
Julio Cesar mengakui saat menghadapi Manila Digger timnya tidak berhasil menciptakan clean sheet.
Namun justru hal itu merupakan tantangan baginya.
Baca juga: Persib Bandung Lolos ke ACL 2, Bojan Hodak Malah Tak Puas, Soroti Performa Skuad: Kurang Maksimal
"Ini tantangan, ini gim kedua saya bermain dengan Patricio, jadi saya pikir ke depan bisa lebih baik lagi," ujar Julio Cesar, setelah laga.
Dengan kemenangan tersebut, Persib lolos ke babak fase grup AFC Champions League Two dan Manila Digger tersingkir.
"Ya, kami berlanjut ke fase grup, kami bermain dan kemenangan adalah hal yang terpenting," kata Julio Cesar.
Julio Cesar menilai Persib Bandung kini memiliki pemain yang bagus.
Untuk itu ia lebih optimisti saat nanti timnya menghadapi Persijap Jepara setelah menjamu tim Manila di ACL2.
"Selanjutnya lawan Persijap dan kami harus menang lagi. Tapi kami merasa lebih baik, step by step, kami bisa meningkatkan (performa) terus lebih baik," katanya. (*)
Alasan Lion City Sailors Percaya Diri Bisa Kalahkan Persib Bandung, Tak Gentar dengan Skuad Mewah |
![]() |
---|
Polisi Minta Bobotoh Jaga Nama Indonesia, 2.000 Personel Amankan Laga Persib Bandung-Lion City |
![]() |
---|
Daftar Pencetak Gol Persib Bandung ke Gawang Lion City Sailors, Sudah Tak Tersisa Lagi |
![]() |
---|
Link Live Streaming Persib Bandung vs Lion City Sailors Malam Ini, Berikut Head to Head-nya |
![]() |
---|
Nama Eks Persib Bandung Terseret Panasnya Borneo FC vs Persis Solo, Dicari Pasoepati yang Gusar |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.