Persib Bandung
Teka-teki Pemain Baru Persib Bandung yang Diperkenalkan Besok, Isunya Bek Timnas Irak, Bobotoh Oke?
Kini, sosok yang disebut-sebut akan diperkenalkan Persib Bandung besok mengerucut menjadi bintang grade A yang dulu sempat diisukan gabung.
TRIBUNJABAR.ID - Teka-teki pemain grade A yang akan mendapatkan 'WILUJENG SUMPING' dari Persib Bandung akan terjawab besok, Rabu (16/7/2025).
Sejumlah pemain asing telah dikait-kaitkan dengan Persib Bandung selama beberapa waktu terakhir.
Persib Bandung sendiri telah memberikan petunjuk lewat karangan bungan yang diunggah di Instagram resmi klub, namun bobotoh masih dibuat bertanya-tanya.
Baca juga: SOSOK Frans Putros, Pemain Asing Terbaru Persib Bandung, Besok Diumumkan?
Kini, sosok yang disebut-sebut akan diperkenalkan Persib Bandung besok mengerucut menjadi bintang grade A yang dulu sempat diisukan gabung.
Dia adalah bek Port FC berlabel Timnas Irak, Frans Putros.
Frans Putros memang sempat dikaitkan dengan Persib Bandung sebelum 8 pemain asing diumumkan.
Sayangnya, Frans Putros batal merapat karena tidak mencapai kesepakatan.
Kabar itu diungkap oleh satu di antara akun Instagram yang membahas seputar sepak bola Tanah Air, @ownerwakanda pada Senin, 23 Juni 2025.
"UPDATE: Bek timnas Irak Frans putros kabar nya batal gabung bersama Persib Bandung di bursa transfer awal musim panas ini.
Menurut informasi dari agent nya hari ini mengatakan bahwa manajemen Persib Bandung kabarnya menolak lantaran nominal angka yang sebelumnya sempat bernegosiasi terkait gaji tidak menemui kata sepakat.
Disisi lain juga dari pihak pelatih Bojan hodak sangat setuju dengan Frans putros namun coach Bojan hodak menyerahkan hal ini ke pihak manajemen.
Dengan nominal gaji ya cukup lumayan mungkin manajamen memikirkan hal tersebut karena secara kualitas pemain tersebut cukup bagus dan aktif di timnas nasional.
Itu saja informasi yang saya sampaikan hari ini," tulis akun tersebut.
Baca juga: WILUJENG SUMPING Bakal Diberikan Persib Bandung untuk Pemain Anyar Besok, Petunjuknya Karangan Bunga
Namun, kini, rumor Frans Putros kembali menyeruak.
Rumor itu menyeruak menyusul munculnya perubahan regulasi terkait kuota pemain asing.
Di mana, setiap klub Super League diperkenankan mendatangkan 11 pemain asing di musim 2025/2026.
Namun, diketahui, Persib Bandung hanya memakai jasa sembilan pemain asing saja.
Beredar sebuah kabar bahwa Frans Putros akan di-welcome (dikenalkan) Persib Bandung dalam waktu dekat ini.
Kabar itu muncul dari postingan akun Instagram yang membahas seputar sepak bola Tanah Air beserta isu transfernya, @transferliga1, Selasa, 15 Juli 2025.
Akun itu memposting foto Frans Putros yang berseragam Timnas Irak dan logo Persib Bandung serta kalimat bertuliskan wilujeng sumping (yang berarti selamat datang,-red).
Lantas, apakah benar pemain yang akan dikenalkan Persib Bandung adalah Frans Putros?
Terkait hal tersebut, kebenarannya belum bisa dipastikan.
Mengingat Persib Bandung belum buka suara terkait rumor Frans Putros.
Hanya saja, Persib Bandung memang akan mengenalkan pemain anyar dalam waktu dekat.
Dalam unggahan akun Instagram @persib, Selasa, 15 Juli 2025, Persib Bandung mempersiapkan sebuah karangan bunga bertuliskan Wilujeng Sumping.
Baca juga: Respons Julio Cesar Setelah Followers di Media Sosial Naik Drastis Setelah Gabung Persib Bandung
Dapat dipastikan, karangan bunga tersebut untuk pemain anyar tetapi belum tentu Frans Putros.
Menarik untuk dinantikan, siapakah pemain anyar yang dikenalkan Persib Bandung lewat karangan bunga tersebut, apakah Frans Putros atau pemain lain.
Artikel ini telah tayang di TribunWow.com
Tekad Zulkifli Dapat Menit Main di Persib Bandung, Miliki Mentor Jupe hingga Berguinho |
![]() |
---|
Bedah Racikan Patrick Kluivert yang Dituduh Sebabkan Timnas Indonesia Kalah, Berlian Persib Canggung |
![]() |
---|
Zulkifli Akan Perkuat Persib U20 di Ajang EPA, Percaya Diri Setelah Bergabung ke Tim Senior |
![]() |
---|
Kapten Persib Bandung Dirujak usai Timnas Indonesia Kalah, Buka Suara Lewat IG: Fokus pada Sabtu |
![]() |
---|
Kini Dapat Banyak Menit Bermain di Persib Bandung, Teja Paku Alam Fokus Tingkatkan Fisik |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.