Dukung Program Percepatan Investasi, DPRD Jabar Jamin Keamanan Pengusaha
Anggota Komisi III DPRD Provinsi Jawa Barat dari Fraksi PKB, Taufik Nurrohim, mendukung penuh hadirnya investor.
Penulis: Ahya Nurdin | Editor: Giri
Laporan Kontributor Tribunjabar.id Subang, Ahya Nurdin
TRIBUNJABAR.ID, SUBANG – Anggota Komisi III DPRD Provinsi Jawa Barat dari Fraksi PKB, Taufik Nurrohim, mendukung penuh hadirnya investor. Dia juga memastikan pemerintah provinsi akan memberikan dukungan penuh untuk kelancaran proses kerja sama, mulai dari aspek regulasi hingga jaminan keamanan.
Dia mengatakan itu saat menghadiri acara Konferensi Bilateral Energi Terbarukan: Pengenalan dan Percepatan Investasi di Kabupaten Subang, Sabtu, (3/5/ 2025). Acara ini diinisiasi oleh Lembaga Adat Karatwan (LAK) Galuh Pakuan dan turut dihadiri oleh calon investor asal Tiongkok.
“Kami selaku pihak pemerintah dan legislatif Provinsi Jawa Barat mendukung penuh hadirnya para investor yang akan berinvestasi di tanah Pasundan, khususnya di Kabupaten Subang. Kami pastikan keamanannya, kemudahan perizinannya. Kami siapkan dukungan melalui perda investasi, satgas anti premanisme, dan yang terbaru akan dibentuk Satgas Percepatan Investasi,” ujar Taufik.
Baca juga: Bupati Subang Tinjau Kerusakan Jalan di Kecamatan Cipunagara, Janji Juni Diperbaiki
Taufik menilai, kerja sama ini sejalan dengan arah pembangunan berkelanjutan dan transformasi teknologi di sektor energi. Menurutnya, investasi di bidang energi terbarukan seperti ini sangat penting dalam mendukung masa depan teknologi kendaraan listrik (electric vehicle).
“Ini investasi yang ramah lingkungan dan membawa kita menuju teknologi masa depan. Ini warisan penting bagi generasi mendatang,” katanya.
Baca juga: Polres Subang Perangi Kekerasan Jalanan, Sebulan Terakhir Nol Kasus Geng Motor dan Perang Sarung
Untuk menunjang kesiapan industri, Taufik menekankan pentingnya sinergi antar lembaga, termasuk Dinas Pendidikan dan Dinas Ketenagakerjaan, dalam menyiapkan sumber daya manusia (SDM) yang unggul.
“Kami bersama para stakeholder akan bahu-membahu mempersiapkan SDM yang berkualitas dan berdaya saing, agar kebutuhan industri energi terbarukan ini bisa dipenuhi oleh tenaga kerja lokal,” ucapnya. (*)
| Humaira Tekankan Pentingnya Jaga Mimpi Anak Perempuan dari Pernikahan Dini |
|
|---|
| Mas Jun Dukung Moratorium Penebangan Hutan Liar Demi Kelestarian Alam Jawa Barat |
|
|---|
| KDM Marah Besar! Penambang Ilegal di Subang Nekat Terjang Police Line, KDM: Besok Saya Pidanakan |
|
|---|
| Romli Minta Pemprov Tetap Kembangkan Ekonomi Kawasan BIJB Kertajati |
|
|---|
| Wakil Komisi III DPRD Jabar: Dukung Pemprov Bentuk Holding BUMD, Selamatkan Aset dan Tingkatkan PAD |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/Taufik-Nurrohim-anggota-Komisi-III-DPRD-Jabar-Fraksi-PKB.jpg)