Persib Bandung
Bojan Hodak Punya Satu Harapan Ini Jelang Laga Persib Versus Persija, Khawatir soal Netralitas
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, usul agar big match antara Persib Bandung versus Persija Jakarta dipimpin wasit asing.
Penulis: Adi Ramadhan Pratama | Editor: Giri
Laporan Wartawan Tribunjabar.id, Adi Ramadhan Pratama
TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, usul agar big match antara Persib Bandung versus Persija Jakarta dipimpin wasit asing.
Pertandingan pekan ke-23 Liga 1 2024-2025 itu akan dilaksanakan di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Minggu (16/2/2025), mulai pukul 15.30 WIB.
Hodak menegaskan, netralitas wasit sangat diperlukan pada laga ini. Oleh karena itu, untuk meminimalisasi adanya keberpihakan kepada salah satu tim, Hodak berharap yang memimpin pertandingan adalah wasit impor.
"Karena di pertemuan pertama di sini dipimpin oleh wasit asing," ujar Hodak saat ditemui di Stadion GBLA, Bandung, Kamis (13/2/2025).
Baca juga: Bobotoh Menggila Jelang Laga Persib Bandung Versus Persija, Klok: Bersama-sama Kita Lebih Kuat
Ketika Persib menjadi tuan rumah di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, (23/9/2024), wasit yang memimpin berasal dari Malaysia, Muhammad Nazmi bin Nasaruddin.

Persib saat itu menang dengan skor 2-0 lewat gol Dimas Drajad dan Ryan Kurnia.
"Dia (Nazmi) merupakan wasit terbaik di Asia dan saya ingin tahu siapa yang akan menjadi wasit di pertandingan nanti," katanya.
Namun, harapan Hodak kemungkinan tak terwujud. Sebab, tersiar kabar, wasit yang akan memimpin laga adalah Muhammad Tri Santoso.
Baca juga: Persib Bandung di Atas Angin Jelang Duel dengan Persija Jakarta, Ini Catatan Pertemuan di Liga 1
Tri merupakan wasit perwakilan dari Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Yogyakarta.
Dia memiliki pengalaman yang cukup panjang dalam memimpin laga di Liga 1 2024-2025.
Dia sudah memimpin 11 pertandingan di Liga 1 musim ini.
Satu di antaranya laga Persib melawan Madura United, 28 September 2024, dan ketika Persib melawan Barito Putra pada 18 Desember 2024. (*)
“Kami Akan Lihat Video Mereka”: Eliano Reijnders Mantap Analisis Arema FC sebelum Bela Persib |
![]() |
---|
Head to Head Arema FC vs Persib: Rekor, Strategi, dan Asa Kemenangan |
![]() |
---|
Bobotoh Yakin Wiliam Marcilio Bisa Angkat Performa Persib Kontra Arema FC |
![]() |
---|
Fakta Menarik "Sang Mantan" Wiliam Marcilio Jelang Pertemuan Arema vs Persib |
![]() |
---|
Perjalanan Panjang Ciro Alves sampai Malut United: Segera Kalahkan Rekor Pribadi saat di Persib? |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.