Kisah Saliri Penjual Mainan Bisa Naik Haji Setelah 39 Tahun Menabung, Bahagia Juga Sekolahkan 4 Anak
Perjuangan penjual mainan yang kini bisa menunaikan ibadah haji tengah menyita perhatian.
Penulis: Salma Dinda Regina | Editor: Salma Dinda Regina
Meski begitu, semangat Saliri berjuang untuk menghidupi keluarganya tak pernah padam.
Dari hasil berjualan mainan, Saliri mampu membesarkan anak-anaknya. Kini ketiga anaknya sudah menikah.
Bahkan, salah satu anaknya bisa mengenyam bangku perkuliahan.
Semuanya itu dibiayai dari hasil berjualan mainan di lapak depan SD Kemanggisan, Jakarta Barat.
"Anak saya empat sudah pada kawin semua. Ada yang kuliah sampai D3. Jaman dulu mah anak sekolah bayar semua, enggak ada yang gratis zaman dulu," tuturnya
Bagi Saliri, berjualan bukan sekadar pekerjaan, melainkan juga sebuah perjalanan hidup yang bermakna.
Di usianya yang telah menginjak 71 tahun, ia mengungkapkan kepuasan atas mata pencahariannya sebagai pedagang.
"Saya tidak ingin pekerjaan lain selain berdagang," ungkapnya tegas.
(Tribunjabar.id/Salma) (Kompas.com/I Putu Gede)
Baca berita Tribun Jabar lainnya di GoogleNews.
Viral Curhat Penumpang soal Pesawat Garuda Indonesia Keluar Api saat Terbang, Ini Kronologinya |
![]() |
---|
Sosok Ida Yulidina Istri Menteri Keuangan Purbaya, Eks Model Wajah Femina, Gaya Hidupnya Disorot |
![]() |
---|
Sosok Haikal & Haezar, Kakak Adik di Bogor Viral Gantian Seragam Sekolah, Sikapnya Disorot Tetangga |
![]() |
---|
Viral, Aksi Pria Misterius Cari Orang Sambil Bawa Sajam Bikin Warga Ketakutan, Diduga Balas Dendam |
![]() |
---|
Sosok Ageng Satpam SMPN 1 Prabumulih yang Batal Dicopot, Kini Dapat Hadiah Motor Listrik dari Walkot |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.