Lima Sosok Ini Ramaikan Bursa Calon Sekda Kota Tasikmalaya, Ada Kadis, Staf Ahli, Juga Kabiro

Lima orang sudah menyatakan minatnya untuk menempati jabatan Sekretaris Daerah Kota Tasikmalaya.

Penulis: Jaenal Abidin | Editor: Giri
Istimewa
Ilustrasi - Lima orang sudah menyatakan minatnya untuk menempati jabatan Sekretaris Daerah Kota Tasikmalaya. 

Laporan wartawan TribunPriangan.com, Jaenal Abidin 

TRIBUNJABAR.ID, TASIKMALAYA - Lima orang sudah menyatakan minatnya untuk menempati jabatan Sekretaris Daerah Kota Tasikmalaya.

Satu di antara mereka berasal dari luar Tasik.

Seperti diketahui, untuk mencari sosok yang menempati jabatan itu telah dilakukan pendaftaran open bidding.

Panitia pelaksana akan menutup masa pendaftaran itu pada hari ini, Kamis (17/10/2024).

"Sudah ada 5 pendaftar, dan hari ini terakhir," ungkap Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Tasikmalaya, Gun Gun Pahlagunara, ketika dikonfirmasi Tribun, Kamis.

Pelamar terdiri dari pejabat eselon II dari internal Pemkot Tasikmalaya dan satu orang asal Karawang.

Baca juga: Ketua DPRD Kota Tasikmalaya Sarankan Pelaksanaan Open Bidding Sekda Ditunda, Ini Alasannya

"Kadis dan satu orang dari Unsika Karawang," ucap Gun Gun.

Mengenai siapa saja pejabat di Kota Tasikmalaya yang mendaftar, Gun Gun belum bisa menjawab detail nama dan asal jabatannya.

"Mohon maaf nanti ada pengumuman dari pansel. Tapi untuk yang dari luar Tasikmalaya, jabatannya kalau tidak salah Kepala Biro Umum Unsika," ucapnya.

Baca juga: Jelang Pilkada Tasikmalaya, KPU Gelar Sosialisasi Penyuluhan Tentang Hukum Bagi Badan Ad hoc

Gun Gun mengatakan, untuk pejabat di Kota Tasikmalaya yang menyatakan minatnya berasal dari golongan eselon II, yakni ada kepala dinas maupun staf ahli.

Tahapan selanjutnya, para pelamar bakal diperiksa adminitrasi dan kelengkapan lainnya.

Pemkot Tasikmalaya telah membuka pendaftaran pelamar pada 2-16 Oktober dan menurut jadwal hasilnya akan diumumkan pada 18 Oktober 2024. (*)

5 Pelamar Jabatan Sekda Kota Tasikmalaya

  1. Asep Goparullah, Pj Sekda Kota Tasikmalaya dan Kepala BPKAD.
  2. Maman R Setiadi, Staf Ahli Bidang Pemhukpol
  3. Iwan Kurniawan sebagai Kepala Satpol PP Kota Tasikmalaya
  4. Ely Suminar, Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan
  5. Kurniawan, Kepala Biro Perencanaan, Keuangan, dan Umum di Universitas Singaperbangsa Karawang (Unsika).
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved