Persib Bandung

Sosok Pemain Zhejiang FC yang Berpotensi Bantai Persib Bandung, Asal Brazil, Maung Wajib Waspada

Sosok mesin gol dari Brasil bernama Leonardo merupakan striker Zhejiang FC yang cukup ganas dan berpotensi memporak-porandakan Persib Bandung.

Instagram/leo9, persib
Kolase foto striker Zhejiang FC, Leonardo (kiri) dan skuad Persib Bandung di AFC Champions League Two 2024. Persib wajib waspadai sosok striker berlabel Rp 60,84 miliar dari Zhejiang FC. 

TRIBUNJABAR.ID - Persib Bandung kini bersiap menghadapi Zhejiang FC di ajang AFC Champions League 2

Laga tersebut bakal digelar di markas Zhejiang FC di Huanglong Sports Centre Stadium, China, Kamis (3/10/2024) mendatang.

Persib Bandung pun tampaknya harus memantau gaya bermain dan sosok penting di Zhejiang FC, salah satunya sosok berlabel Rp 60,84 miliar.

Pemain tersebut sudah mencetak 21 gol untuk calon lawan Persib Bandung ini.

Baca juga: Kabar Bagus untuk Bobotoh, David da Silva Tak Lagi Rasakan Nyeri, Bakal Main di Persib vs Zhejiang?

Diketahui, di ajang internasional ini, laga pertama Persib Bandung vs Port FC berujung kekalahan bagi Maung Bandung.

Maka, laga melawan Zhejiang menjadi penting untuk Persib Bandung mengantongi kemenangan.

Menariknya, ada satu pemain dari Zhejiang FC yang tampaknya wajib diberi perhatian khusus oleh Persib Bandung.

Sosok mesin gol dari Brasil bernama Leonardo merupakan striker Zhejiang FC yang cukup ganas dan berpotensi memporak-porandakan Persib Bandung.

Sebelum melawan Persib Bandung, Leonardo ternyata sudah mengoleksi 20 gol dan lima assist untuk Zhejiang FC dari 27 penampilan.

Tentu, ketajaman Leonardo bersama Zhejiang FC tersebut bisa menjadi satu permasalahan Persib Bandung di pertandingan kedua AFC Champions League Two 2024 mendatang.

Duet Gustavo Franca dan Nick Kuipers yang sudah membuat Persib Bandung tak terkalahkan dalam tujuh laga Liga 1 2024 berpotensi diturunkan untuk meredam sosok Leonardo dari Zhejiang FC.

Namun, dengan kondisi dari Gustavo Franca yang sempat ditarik keluar di tengah-tengah laga melawan Madura United di pekan ketujuh Liga 1 2024 lalu berpotensi membuat Persib Bandung kehilangan sosoknya saat bertandang ke markas Zhejiang FC kelak.

Lantas, siapakah sosok Leonardo yang berpotensi mengancam Persib Bandung tersebut?

Melirik dari Transfermarkt, Leonardo merupakan pemain asal Brasil berusia 27 tahun yang sedang menjalani musim perdananya bersama Zhejiang FC.

Berpostur 1,80 meter dan memiliki kaki kanan yang kuat, Leonardo sukses menjelma menjadi mesin gol baru Zhejiang FC.

Baca juga: Peran Gelandang Persib Marc Klok di Balik Kerja Sama PSSI-KNVB untuk Kembangan Sepak Bola Usia Muda

Sumber: TribunWow.com
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved