Persib Bandung
Polisi Perketat Penyekatan di Laga Persib Bandung vs PSIS, Antisipasi Kedatangan Suporter Tim Tamu
Penyekatan berlapis tersebut diperketat mengantisipasi adanya penyusupan yang dilakukan suporter dari tim tamu yaitu PSIS
Penulis: Adi Ramadhan Pratama | Editor: Seli Andina Miranti
Laporan Wartawan Tribunjabar.id, Adi Ramadhan Pratama
TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG - Penyekatan berlapis akan diperketat Polresta Bandung di laga Persib Bandung vs PSIS Semarang saat bertanding di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Minggu (15/9/2024).
Penyekatan berlapis tersebut diperketat pihak Polresta Bandung, untuk mengantisipasi adanya penyusupan yang dilakukan suporter dari tim tamu yaitu PSIS Semarang saat laga Persib berlangsung besok malam.
Di mana, PSSI dan PT Liga Indonesia Baru masih memberlakukan larangan suporter tim tamu hadi
Baca juga: Beban PSIS Semarang Datang ke Markas Persib Bandung, Modal Kekalahan dan Pemain Cedera Bertambah
Selain memperketat penyekatan, Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo menjelaskan bahwa pihaknya menyiapkan 1400 personel pengamanan di laga Persib vs PSIS Semarang.
"Ratusan personel terdiri dari pengamanan ring satu, dua, dan tiga. Ring tiga itu di jalan raya berakses ke stadion dari mulai wilayah perbatasan Kabupaten Bandung dengan Kota Bandung," ujarnya kepada Tribunjabar.id pada Sabtu (14/9/2024).
"Kemudian ring dua itu berada di kawasan stadion di luar daripada tribun. Dan ring satu, tribun maupun lapangan itu tanggung jawab steward. Namun seandainya diperlukan, maka personel dari TNI Polri akan membackup daripada steward," katanya.
Kusworo mengungkapkan, pihaknya sudah melakukan berbagai antisipasi kedatangan suporter tim tamu. Salah satunya yaitu melakukan sosialisasi kepada suporter PSIS Semarang agar tidak hadir ke stadion.
"Dari Kasat Intel Polresta Bandung sudah datang ke Semarang beberapa hari lalu, mensosialisasikan bahwa suporter tim tamu dilarang untuk hadir menyaksikan ke stadion. Dan mereka sepakat untuk tidak datang ke Bandung ke stadion," ucapnya.
Baca juga: Persib Bandung Diprediksi Bangkit di Laga PSIS Semarang, Pengamat Sebut Hal Ini Bisa Jadi Kunci
Jika ada suporter tim tamu yang membandel datang ke stadion Si Jalak Harupat saat Persib vs PSIS Semarang bertanding, Kusworo menegaskan, pihaknya akan memerintahkan untuk 'balik kanan' atau pulang.
"Seandainya ada pun sudah pasti kami larang dan tidak boleh untuk masuk. Kami lakukan penyekatan pemeriksaan di gerbang maupun di tribun," ujarnya.
| UPDATE Klasemen Setelah Persib Pecundangi Bali, Bojan Hodak Kembali Tunjukkan Kecerdikannya |
|
|---|
| Jadwal Persib Bandung Selanjutnya setelah Kalahkan Bali United, Langsung Terbang ke Malaysia |
|
|---|
| Rekor Langka Pecah, Bobotoh Kompak Serbu Bali United Setelah Persib Menang di Kandang Lawan |
|
|---|
| MOMEN TEGANG Persib Bandung vs Bali United: Bojan Hodak Ngamuk Maki Wasit Berujung Kartu Kuning |
|
|---|
| BREAKING NEWS: Persib Bandung Kalahkan Bali United, Skor Akhir 1-0, Andrew Jung Jadi Pembeda |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/20240905_GANI_Persib_Latihan_02.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.