Persib Bandung
Persib Bandung Fokus Pada Latihan Taktik, Perbaiki Kekurangan dalam Penyelesaian Akhir
Menurut pelatih asal Kroasia, untuk menghadapi pertandingan selanjutnya yaitu melawan PSM Makassar, timnya memiliki waktu yang cukup.
Penulis: Lutfi Ahmad Mauludin | Editor: Kemal Setia Permana
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Lutfi Ahamad Mauludin
TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG- Tim Persib Bandung kembali berlatih di SPOrT Jabar, Arcamanik, Kota Bandung, Sabtu (31/8/2024).
Sesi latihan kali ini sang Pelatih Bojan Hodak menitikberatkan soal taktik.
Hal itu pun diakui oleh Bojan Hodak.
"Kami mencoba untuk memperbaiki masalah yang masih kami alami, dan reaksi dari pemain cukup bagus," ujar Bojan, setelah melatih anak asuhnya.
Baca juga: Jadwal Persib Bandung pada September, Benar-benar Ujian Berat, Akan Jalani 5 Laga Dalam 18 Hari
Menurut Bojan, seperti yang pernah dikatakannya, pada laga sebelumnya, timnya sudah bermain dengan bagus di semua bagian.
"Mungkin yang kurang hanya penyelesaian akhir," ujar pelatih asal Kroasia Ini.
Menurut pelatih asal Kroasia, untuk menghadapi pertandingan selanjutnya yaitu melawan PSM Makassar, timnya memiliki waktu yang cukup.
"Kami masih memiliki waktu lebih dari satu pekan untuk memperbaikinya,"
"Ini juga akan menentukan siapa yang akan menjadi starter," ujar Bojdan.
Sebelumnya, beberapa pemain Persib Bandung yang sebelumnya didera cedera, sudah kembali berlatih, Kamis (29/8/2024).
Mereka dinyatakan telah fit.
Melansir dari laman resmi PT LIB, Marc Klok dan Beckham Putra sudah pulih dari cedera dan bisa kembali memperkuat Persib Bandung.
Baca juga: Tersandung Dugaan Gratifikasi Jet Pribadi, Putra Bungsu Jokowi Diingatkan Soal Hidup Sederhana
Terdekat, Persib Bandung bakal bertandang ke markas PSM Makassar di pekan keempat Liga 1 2024 yang digelar di Stadion Batakan, Balikpapan pada 11 September 2024 mendatang.
Meski Beckham Putra dan Marc Klok telah fit, striker Persib Bandung David da Silva masih belum diketahui bakal sembuh kapan dari cederanya.
Seruan Patrick Kluivert Out Menggema, Pelatih Persib Bandung Diisukan Masuk List Penggantinya |
![]() |
---|
Legenda Persib Bandung Bernostalgia di Pinggir Kolam Ikan, Umuh: Semangatnya Tetap Sama |
![]() |
---|
CATATAN Penting Dirtek Persib Bandung yang Bikin Indonesia Gagal ke Piala Dunia |
![]() |
---|
Mantan Kapten Persib Bandung Minta Warganet Tak Hujat Pemain di Balik Gagalnya Timnas ke Piala Dunia |
![]() |
---|
Chemistry Terbentuk, Persib Tunjukkan Progres di Asia, Atep Puji Kualitas Individu Maung Bandung |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.