Berita Viral

Viral, Pria Berseragam Pemuda Pancasila Diinterogasi Polisi, Tak Hafal Pancasila, Disorot Warganet

Sebuah video momen pria berseragam ormas Pemuda Pancasila diinterogasi polisi diuji menghafal Pancasila, viral di media sosial, terbata-bata tak hafal

Penulis: Hilda Rubiah | Editor: Hilda Rubiah
Kolase Instagram @infookutiimur
Viral, Pria Berseragam Ormas Pemuda Pancasila Diinterogasi Polisi, Tak Hafal Pancasila, Disorot Warganet 

Dalam video tersebut dituliskan narasi sang polisi tak hafal pancasila.

Baca juga: Viral Video Aksi Pria Ludahi dan Tampar Nenek-nenek, Tak Terima Pelanggan Ditegur Soal Parkir

Dalam video tersebut memperlihatkan seorang anggota polisi memimpin membacakan pancasila.

Ia terlihat mengenakan seragam dinasnya dan mengenakan kopiah hitam.

Awalnya pembacaan pancasila sila pertama dibacakan lancar.

Intonasi polisi pun tegas membacakan sila pertama pacasila tersebut.

"Pancasila, satu ketuhanan yang Maha Esa," ucap sang polisi memimpin pembacaan pancasila.

Kemudian lafal pancasila tersebut diikuti para peserta yang terdiri dari ibu-ibu.

Lalu, polisi itu melanjutkan membaca sila kedua.

Namun pada saat membacakan sila kedua, sang polisi tampak grogi hingga ia lupa sila kedua.

"Dua, persatuan Indonesia," ucapnya.

Seketika suasana khidmat para hadirin riuh karena sang polisi salah mengucapkan sila kedua.

Sang polisi itu pun disoraki para ibu-ibu.

Diketahui sila kedua tersebut seharusnya 'kemanusiaan yang adil dan beradab'.

Sementara sang polisi melafalkan persatuan Indonesia yang merupakan sila ketiga.

Saat terjadi kesalahan, sang polisi tampak sadar dirinya salah dan meminta kesempatan untuk diulangi.

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 3 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved