Eman Suherman Perkokoh Soliditas Warga Majalengka Berkat Rajin Turun Sapa Warga
TRIBUNJABAR.ID - Sekretaris Daerah (Sekda) Majalengka Eman Suherman terus memberi peran konkret dalam upaya memperkokoh soliditas persatuan di Majalen
TRIBUNJABAR.ID - Sekretaris Daerah (Sekda) Majalengka Eman Suherman terus memberi peran konkret dalam upaya memperkokoh soliditas persatuan di Majalengka. Salah satunya diwujudkan dengan keaktifan Eman bersilaturahmi menyapa langsung semua warga.
"Nu jelas simkuring ngarasa bersyukur tiasa silaturahmi (yang jelas saya merasa bersyukur bisa silaturahmi)," kata Eman dalam takarirnya di akun Instagram @eman_suherman15.
Silaturahmi tersebut misalnya tercermin dari kegiatannya di Desa Sindangwangi. Silaturahmi yang ia jalankan secara konsisten ini demi persatuan warga Majalengka. Mempererat tali persaudaraan dan solidaritas diantara sesama.
"Melalui silaturahmi, kita dapat mempererat tali persaudaraan dan solidaritas antar sesama," sambung Eman.
Tidak cuma bersilaturahmi, Eman juga membagikan bantuan sosial sebagai wujud nyata dari kepedulian terhadap warga kurang mampu. Lebih dari itu dapat membantu meringankan beban hidup masyarakat.
Pada lain kesempatan, Eman juga selalu mengatakan banyak manfaat dari bertemu rakyat. Eman berucap, bahwa sebagai pemimpin harus lebih sering bertemu dengan rakyat.
Karena dengan begitu, akan tahu kebutuhan sebenarnya masyarakat serta solusi yang dibutuhkan. Kata Eman, aspirasi rakyat harus didengar karena seorang pejabat itu pemimpin sekaligus pelayan rakyat.
"Menjadi seorang pemimpin itu harus seimbang antara bekerja di kantor dan di lapangan," tandasnya.
| Gaji ASN Majalengka Januari 2026 Resmi Cair dengan Kenaikan, Berbeda dengan Nasib PNS Purwakarta |
|
|---|
| Viral Video Begal di Jalan Raya Tonjong Majalengka Ternyata Hoaks, Polisi: Itu Korban Tabrak Lari |
|
|---|
| Dedi Mulyadi Tak Izinkan Penanaman Sawit di Jabar, Bupati Majalengka: Sudah Kami Larang |
|
|---|
| Wisata Paralayang Majalengka: Info Harga Terbaru 2026 dari Gunung Panten |
|
|---|
| Daftar Lengkap 166 Pejabat Majalengka yang Dimutasi Bupati Eman Suherman Akhir Tahun 2025 |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/Pengalaman-di-Berbagai-Sektor-Pembangunan-Eman-Suherman-Modal-Kuat-Maju-Pilbup-Majalengka.jpg)