Persib Bandung
"Hasil Maksimal!" Kata Gelandang Muda Persib Bandung Ini tentang Target Lawan Persebaya Surabaya
Gelandang Persib Bandung Muhammad Adzikry Fadlillah mengincar kemenangan atas Persebaya Surabaya di Stadion Si Jalak Harupat, Sabtu, 20 April 2024.
Penulis: Adi Ramadhan Pratama | Editor: Hermawan Aksan
Laporan Wartawan Tribunjabar.id, Adi Ramadhan Pratama
TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG - Gelandang Persib Bandung Muhammad Adzikry Fadlillah mengincar kemenangan atas Persebaya Surabaya di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Sabtu, 20 April 2024.
Tekad itu diungkapkan Adzikry lantaran ia belum puas dengan hasil imbang di laga sebelumnya, melawan Persita Tangerang di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali, Senin, 15 April 2024.
Pada laga pekan ke-31 tersebut, Persib, yang semula unggul 2-0 di babak pertama, dikejar dan akhirnya ditahan imbang 3-3 oleh tim tuan rumah, Persita Tangerang.
Saat itu Adzikry sempat bermain pada menit ke-61 menggantikan Ezra Walian.
Karena itu, saat melawan Persebaya Surabaya, pemain jebolan Akademi Persib tersebut akan mengerahkan semua kemampuannya untuk merebut tiga poin di laga pekan ke-32 Liga 1 2023/2024.
"Pastinya kecewa karena tidak sesuai harapan. Tapi satu poin tetap harus disyukuri karena hasil dari kerja keras semua," ujarnya saat diwawancarai pada Rabu (17/4/2024).
"Semoga pertandingan berikutnya melawan Persebaya Surabaya bisa meraih hasil maksimal."
Pemain kelahiran 26 Februari 2003 tersebut tercatat sudah mencicipi menit bermain sebanyak dua kali bersama Persib pada musim ini.
Baca juga: Persib Bandung vs Persebaya Surabaya, Tak Ada Tiket dan Tribun Khusus buat Bonek
Dua pertandingan tersebut melawan Bhayangkara FC (28/3) dan Persita Tangerang (15/4).
Persib kini berada di peringkat kedua klasemen sementara dengan mengumpulkan 56 poin dari 31 laga yang sudah dimainkan di kompetisi Liga 1 2023/2024.
Selain melawan Persebaya Surabaya nanti, tim berjuluk Pangeran Biru tersebut tercatat masih memiliki dua pertandingan lainnya di kompetisi musim ini.
Dua pertandingan tersebut adalah melawan Borneo FC dan PSS Sleman, di tanggal 25 dan 29 April 2024.
Berikut Jadwal Laga Sisa Persib di Liga 1 2023/2024:
- PEKAN KE-32
Persib Bandung vs Persebaya Surabaya
Sabtu, 20 April 2024
- PEKAN KE-33
Persib Bandung vs Borneo FC
Kamis, 25 April 2024
- PEKAN KE-34
PSS Sleman vs Persib Bandung
Senin, 29 April 2024
Jadwal masih bisa berubah tergantung pada keputusan PT Liga Indonesia Baru (LIB) sebagai penyelenggara.
Baca berita-berita Persib Bandung di Tribunjabar.id
| Selangor FC Sampaikan 2 Peringatan untuk Bobotoh Persib Bandung Jelang Matchday Ke-4 ACL 2 |
|
|---|
| Selangor FC Keluarkan "Dress Code" untuk Bobotoh Persib Bandung, Dilarang Pakai Jersey Tuan Rumah |
|
|---|
| Barros Makin Pede Hadapi Selangor FC Berkat 5 Kemenangan Beruntun Termasuk Pupus Kutukan Bali |
|
|---|
| JADWAL Lengkap Pekan Ke-12 Super League, Persib Bandung dan Malut United Absen |
|
|---|
| Bobotoh Cari Keberadaan Bek Andalan Persib Bandung yang Tak Terlihat di Rombongan Away ke Malaysia |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/Pemain-Persib-Bandung-Muhamad-Adzikry-Fadlillah-tengah-vs-Persita-Tangerang.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.