Kabar Seleb
Munggahan di Kota Tahu, Rossa Bertemu Dony Ahmad Munir, Minta Mantan Bupati Pimpin Lagi Sumedang
Diva Indonesia asal Sumedang ini pulang kampung untuk menjalani tradisi munggahan untuk menyambut bulan suci Ramadan.
Penulis: Kiki Andriana | Editor: Kemal Setia Permana
Laporan Kontributor Tribun Jabar.id Sumedang, Kiki Andriana
TRIBUNJABAR.ID, SUMEDANG - Penyanyi cantik Sri Rossa Roslaina Handiyani, atau yang akrab dipanggil Rossa, pulang kampung ke Sumedang, Jawa Barat, Minggu (10/3/2024) malam.
Diva Indonesia asal Sumedang ini pulang kampung untuk menjalani tradisi munggahan untuk menyambut bulan suci Ramadan.
Di Sumedang, Rossa melakukan pertemuan dengan mantan Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir di salah satu kafe yang berlokasi di wilayah Sumedang Kota.
Dalam video yang diterima TribunJabar. id, Senin (11/3/2024), Dony Ahmad Munir bertanya kepada Rossa tentang kemungkinan dirinya akan maju di pemilihan kepala daerah (pilkada) Sumedang 2024.
"Jadi gimana teh, lanjut jangan," kata Dony bertanya kepada Rossa.
Rossa pun langsung menjawab pertanyaan dan memuji selama lima tahun kepemimpinan politisi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) itu.
"Harus dilanjut atuh, menurut saya tuh Alhamdulillah memiliki bupati yang amanah, juga peduli. Karena lahir dan besar di sini (Sumedang), jadi paling tahu kebutuhan masyarakat Sumedang," kata Rossa.
Rossa pun optimistis bila Dony Ahmad Munir kembali terpilih menjadi bupati akan membawa kemajuan untuk Sumedang.
"Mudah-mudahan Pak Dony bisa lanjut, dan bisa membuat Sumedang lebih besar dan baik lagi dan di Jakarta pun dipuji terus sama Menteri-menteri juga, wah Sumedang hebat ya Ca (Rossa)," katanya. (*)
Baim Wong dengan Wulan Guritno Diisukan sedang Dekat, Diskakmat Denny Sumargo Ditanya Soal Hubungan |
![]() |
---|
Reaksi Arya Saloka Dijodohkan dengan Paula Verhoeven, Duda Putri Anne Padahal Masih Sepupu Baim Wong |
![]() |
---|
Rumah Tangga dengan Ikram Rosadi Diisukan Retak, Larissa Chou Buka Suara Singgung Kesempatan Kedua |
![]() |
---|
Respons Komedian Sule saat Diisukan Meninggal Dunia, Ngaku Tak Marah: Dollar Saya Semakin Naik |
![]() |
---|
Ruben Onsu Jatuh Sakit, Wajah Pucat dan Lemas Pakai Selang Napas di RS, Ada Sosok yang Siaga Temani |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.