Kabar Seleb

Netizen Ragukan Rully yang Lamar Dewi Perssik dengan Uang 1 M dan Emas 1 Kg, Sang Kakak Bela Adik

Tak ingin asumsi publik semakin liar, kakak Dewi Perssik ini berikan pembelaannya lewat unggahan di Instagramnya, @cakgess.

Instagram.com/@dewiperssik9
Potret Dewi Perssik dan Rully. 

TRIBUNJABAR.ID - Pedangdut Dewi Perssik dikabarkan akan segera menuju jengjang pernikahan bersama calon suaminya yang berprofesi sebagai pilot.

Meski tidak memberitahu kapan waktu dan tanggal pernikahannya, Dewi Perssik konon sudah menargetkan pernikahan digelar secepatnya, kemungkinan tahun ini.

Kabar rencana pernikahan mantan istri Aldi Taher itu sudah diunggah di akun instagram Dewi Perssik, termasuk momen saat ia dilamar sang calon suami, Rully.

Rully melamar Dewi Perssik, Kamis (7/3/2024), kemarin.

Terbaru, Dewi Perssik dilamar dengan mahar uang 1 miliar oleh Rully dan emas 1 kg..

Hal itu dibuktikan oleh kakak Dewi Perssik yang membeberkan bukti transferan.

Namun alih-alih mendapat pujian, seserahan Rully tersebut justru dipertanyakan oleh banyak netizen.

Tak sedikit netizen yang mempertanyakan dari mana uang fantastis tersebut berasal.

Tak ingin asumsi publik semakin liar, kakak Dewi Perssik ini berikan pembelaannya lewat unggahan di Instagramnya, @cakgess.

Merasa tak terima adiknya dituding demikian, Cak Gess pun berikan pembelaannya.

Ia menyebut bahwa Rully telah menabung sedari lama untuk biaya lamaran dan pernikahan pelantun Mimpi Manis tersebut.

“Banyak pertanyaan seserahan lamaran adikku Dewi Perssik uang 1M dan emas 1KG dari mana

Saya jawab, calonnya sudah menabung untuk lamaran dan pernikahannya Dewi Perssik,” ujar Cak Gess, dikutip Tribunnews.com Minggu (10/3/2024).

Tak main-main, kakak dari wanita yang kerap disapa Depe ini pun sekaligus menyertakan bukti transferan dari Rully.

“Ini bukti transferannya, masih banyak tapi buat apa di up semua,” imbuhnya

Meski masih banyak bukti yang lainnya, kakak Depe tak mau sesumbar.

Sebab, kakak Depe beranggapan bahwa momen tersebut merupakan momen sakral yang tak bisa dibuat bercandaan.

“Ini sakral bosku, bukan main-main,” katanya. (*)

Artikel ini telah tayang di TribunJatim.com  

Sumber: TribunJatim.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved