Kisah Penjual Ayam Geprek Nemu Jodoh di Pasar Jodoh Indramayu, Rumah Tangga Awet hingga Punya Anak 3

Pasar Jodoh yang berada di Indramayu ini dipercaya jadi tempat untuk mencari pasangan, seperti kisah yang dialami penjual ayam geprek

Editor: Hilda Rubiah
Istimewa
Kisah penjual ayam geprek bertemu istrinya di Pasar Jodoh Indramayu, kini pernikahan awet hingga punya anak 3  

TRIBUNJABAR.ID - Warga Indramayu mungkin sudah tak asing lagi dengan tempat legendaris bernama Pasar Jodoh.

Pasar Jodoh yang berada di Indramayu ini dipercaya jadi tempat untuk mencari pasangan hidup.

Mereka yang ingin berusaha menemukan belahan jiwa datang ke tempat ini.

Seperti yang dialami penjual ayam geprek ini akhirnya menemukan jodohnya di Pasar Jodoh.

Dia mengaku kepincut seorang gadis di 'Pasar Jodoh' hingga akhirnya menikah dan kini memiliki 3 anak.

Baca juga: Pasar Jodoh di Indramayu, Berawal dari Sebuah Sumur, Tak Terhitung Berapa Orang yang Dapat Pasangan

Bahkan ia mengaku pernikahan dan rumah tangganya itu awet.

Kini, kisah penjual ayam geprek dapat istri setelah bertemu di Pasar Jodoh cukup menarik perhatian.

Melalui Pasar Jodoh, tak terhitung berapa orang telah dipertemukan dengan belahan jiwa mereka.

Nama Pasar Jodoh sendiri masih melekat hingga sekarang, walau aktivitasnya sudah tergerus oleh zaman.

Sesuai namanya, sudah tak terhitung berapa pasangan bertemu dengan belahan jiwanya di Pasar Jodoh untuk membangun rumah tangga.

Mahligai rumah tangga mereka juga terbilang awet hingga melahirkan generasi-generasi selanjutnya.

Nyaris semua warga di daerah setempat mendapat pasangan hidup dari Pasar Jodoh ini.

Salah satunya adalah seorang penjual ayam geprek, Nurani (38).

Warga Desa Parean Girang, Kecamatan Kandanghaur, Kabupaten Indramayu, ini bertemu dengan istrinya di Pasar Jodoh.

Kini keduanya sudah memiliki tiga orang anak.

Sumber: TribunJatim.com
Halaman 1 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved