Berita Viral

Viral Detik-detik Imam di Masjid Balikpapan Meninggal saat Pimpin Salat Subuh, Terungkap Sosoknya

Sebuah video beredar yang menunjukkan detik-detik seorang imam masjid meninggal dunia saat salat subuh berjemaah.

Instagram @terang_media
Sebuah video beredar yang menunjukkan detik-detik seorang imam masjid meninggal dunia saat salat subuh berjemaah. 

TRIBUNJABAR.ID - Sebuah video beredar yang menunjukkan detik-detik seorang imam masjid meninggal dunia saat salat subuh berjemaah.

Kejadian itu di Kota Balikpapan, Kalimantan Timur, Selasa (2/1/2024).

Video itu pun viral di media sosial setelah diunggah akun Instagram @terang_media.

Baca juga: Viral Kisah Abah Penjual Sapu di Bandung,Pernah Ditipu & Tinggal di Gubuk,Berjuang Tebus Ijazah Anak

Dalam rekaman CCTV masjid itu terlihat para jamaah mengiktui salat yang dipimpin oleh pria berpakai putih sebagai imam.

Ketika sujud, imam tersebut tidak bangun hingga ia tersungkur tengkuran ke depan.

Setelah beberapa menit, tak ada gerakan dari imam tersebut untuk melanjutkan salat.

Salah satu jemaah yang ada di belakang shaf imam itu pun kemudian langsung maju untuk memimpin salat.

Para jemaah terlihat melanjutkan salat subuhnya hingga selesai.

Berdasarkan keterangan unggahan tersebut, kejadian imam meninggal saat memimpin salat subuh di Masjid Jami Al Ula, Kampung Baru, Balikpapan, Kalimantan Timur pada Selasa (2/1/2024).

Diketahui, imam tersebut bernama H Andi Syamsul Bahri.

Ia merupakan pemilik Apotek Arif Rahman di Balikpapan Barat.

Setelah melaksanakan salat, para jenazah pun mendekati sang imam untuk mengecek kondisinya.

Pada saat itulah diketahui imam tersebut sudah meninggal dunia di atas sajadahnya saat sujud.

Unggahan itu pun menuai beragam komentar dari warganet yang ikut mendoakan bahkan ada warganet yang mengaku mengenalnya.

"Beliau memang orangnya baik, anaknya juga ada yang hafidz Qur'an, semoga Allah terima amal ibadah beliau, dan dimasukkan ke dalam surgaNya,, Aamiin Allahumma aamiin..".

"Cara meninggal yang banyak diirikan oleh orang lain".

"MasyaAllah semoga kami juga nanti bisa seperti beliau meninggalnya....".

"Meninggal dalam keadaan baik, ditempat baik dan dikenal kebaikannya, insyaallah husnul khatimah, semoga kita semua juga diwafatkan dalam keadaan seperti itu juga".

Baca berita Tribun Jabar lainnya di GoogleNews.

#Berita Viral

 

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved