Piala Dunia U17 2023

Orangtua Pemain Timnas Indonesia Dihadirkan di Stadion GBT di Laga Pamungkas Grup A yang Menentukan

Guna memotivasi para pemain, PSSI pun mengundang para orang tua pemain hadir langsung di Stadion GBT.

Editor: Ravianto
Kompas.com
Striker timnas U-17 Indonesia Arkhan Kaka (kedua dari kanan) dkk merayakan gol ke gawang Panama pada laga Grup A Piala Dunia U17 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Senin (13/11/2023). 

TRIBUNJABAR.ID, JAKARTA – Timnas Indonesia U-17 malam ini akan melakoni laga pamungkas grup A Piala Dunia U-17 2023 kontra Maroko di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Kamis (16/11/2023) pukul 19.00 WIB.

Pertandingan malam nanti akan jadi penentuan Skuad Garuda Muda melaju ke babak selanjutnya.

Guna memotivasi para pemain, PSSI pun mengundang para orangtua pemain hadir langsung di Stadion GBT.

Mereka datang dari berbagai kota, mulai Padang, Makassar, Bali, Papua, Jakarta, Banjarmasin, Bandung, Blitar, Pasuruan dan sebagainya.

Kehadiran para orang tua pemain secara langsung di GBT diharapkan bisa menambah motivasi dan semangat Arkhan Kaka dkk.

“SSI memberikan fasilitas ini agar motivasi pemain bertambah. Kehadiran orang tua dan keluarga pemain sangat penting tentunya," ujar Wakil Ketua Umum (Waketum) PSSI, Zainudin Amali.

Zainudin Amali semakin optimistis dengan kans Indonesia lolos ke babak 16 besar nanti.

Dia menyebut persiapan Garuda Muda jelang laga ini sudah maksimal, sehingga ia optimistis Amar Brkic dkk sanggup untuk meraih kemenangan di laga ini.

“Insya Allah hasil melawan Maroko membuat kita lolos ke babak 16 besar Piala Dunia U-17 2203. Secara fisik, secara taktikal yang diberikan oleh pelatih sudah memadai. Namun secara mental ini yang penting karena mereka anak-anak U-17,” ujarnya.

Sementara itu kapten Indonesia U-17 Muhammad Iqbal Gwijangge merasa senang dan antusias orang tuanya datang ke Surabaya.

“Terima kasih kepada PSSI yang sudah memfasilitasi kedatangan orang tua atau keluarga pemain. Sangat senang dan ini menjadi tambahan motivasi bagi kita. Semoga kami dapat meraih hasil terbaik melawan Maroko dan lolos ke 16 besar,” ucap Iqbal.

Seperti diketahui, saat ini, Indonesia berada di peringkat ketiga klasemen sementara Grup A. Pasukan Bima Sakti baru mengumpulkan dua poin dari dua laga.

Indonesia  tertinggal dua poin dari Ekuador  yang menempati posisi pertama. Lalu berselisih satu angka dengan Maroko yang ada di peringkat kedua.

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved