Beberapa Pohon di Area Stadion Si Jalak Harupat Tumbang, akan Hambat Piala Dunia U-17?
Kata Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Bandung, Kawaludin, peristiwa itu tidak menjadi kendala untuk penyelenggaraan Piala Dunia U-17.
Penulis: Lutfi Ahmad Mauludin | Editor: Hermawan Aksan
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Lutfi Ahmad Mauludin
TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG - Akibat hujan deras disertai angin kencang yang terjadi di wilayah Kabupaten Bandung, beberapa pohon di area Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, tumbang, Selasa (31/10/2023).
Walau demikian, kata Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Bandung, Kawaludin, peristiwa itu tidak menjadi kendala untuk penyelenggaraan Piala Dunia U-17.
"Prinsipnya, sudah seratus persen penyelenggaraan (Piala Dunia U-17 di Stadion SJH) siap," ujar Kawaludin saat dihubungi melalui sambungan teleponnya, Rabu (1/11/2023).
Dampak dari terjadinya hujan deras disertai angin kencang kemarin, kata Kawaludin, sudah dievakuasi.
"Akibat angin kemarin, ada beberapa pohon tumbang, malam juga langsung sudah dievakuasi oleh petugas gabungan Damkar, BPBD, Dispora, Satpol PP tinggal langsung paginya di bersihkan, " kata Kawaludin.
Saat ditanya apakah ada kerusakan di dalam Stadion, menurut Kawaludin, tak ada kerusakan di dalam stadion akibat adanya hujan disertai angin kencang tersebut.
"Kursi bench pemain bukan rusak, itu hanya jatuh dan malam juga sudah diberdirikan lagi, " ucapnya. (*)
| Daftar Lengkap Pemain Timnas Indonesia di Piala Dunia 2025, Diperkuat 4 Pemain Naturalisasi |
|
|---|
| Cirebon Diterpa Hujan Deras, Pohon Angsana Tumbang Timpa Gerobak Buah, Pedagang Luka |
|
|---|
| BREAKING NEWS - Pohon Tumbang di Jalan Surapati Arus Lalu Lintas Macet Seketika |
|
|---|
| Tragedi Maut Mobil Tertimpa Pohon di Pondok Indah, Pengendara Tewas, Peristiwa Serupa Terjadi 2021 |
|
|---|
| Angin Kencang Sebabkan Pohon Kelapa Tumbang Timpa Rumah di Pangandaran |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/Suasana-Stadion-Si-Jalak-Harupat_.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.