Kabar Seleb

Kesal Dihina El Rumi, Jefri Nichol Siap Duel di Ring Tinju, Tapi Tetap Waspada: Dia Lebih Tinggi

Dua selebritis yang akan adu jotos ini adalah aktor Jefri Nichol melawan El Rumi, putra musisi Ahmad Dhani-Maya Estianty.

Warta Kota/Arie Puji Waluyo
Jefri Nichol dan El Rumi bertemua dalam jumpa pers Superstar Knockout di Gedung Kemenpora Senayan, Rabu (18/10/2023). 

TRIBUNJABAR.ID - Duel dua selebritis di atas ring tinju kembali akan tersaji dalam waktu dekat.

Dua selebritis yang akan adu jotos ini adalah aktor Jefri Nichol melawan El Rumi, putra musisi Ahmad Dhani-Maya Estianty.

Jefri Nichol siap melawan El Rumi, dalam pertandingan tinju bertajuk 'Superstar Knockout' yang akan digelar di Mahaka Square Kelapa Gading, Jakarta Utara, Jumat (17/11/2023).

Dalam kesempatan itu, Jefri Nichol mengaku sudah siap untuk bertinju dengan El Rumi di atas ring.

Bahkan saking seriusnya, Jefri sudah mempersiapkan diri sejak dua bulan belakangan ini.

Ia mengaku dirinya-lah yang menantang tinju El Rumi lebih dulu di media sosial.

Alasannya, lantaran dirinya sangat kesal dengan hinaan dari adik Al Ghazali itu.

"Gua awalnya kesal aja sama dia. Dia ngatain gua terus, gua disebut selalu mau tanding sama orang yang lebih kecil dari gua," kata Jefri Nichol ketika ditemui dalam jumpa pers Superstar Knockout di Gedung Kemenpora Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (18/10/2023).

Dari kekesalan itu, menurut Jefri, muncul niat untuk dirinya bertanding tinju dengan El. Sehingga ia melayangkan tantangan tersebut kepada anak Ahmad Dhani dan Maia Estianty.

"Ya gua liat El badannya lebih besar dari gua dan tekhniknya bagus. Ya gua mikir kayaknya El adalah lawan sepadan gua," ucapnya.

Jefri senang akhirnya tantangannya diterima dan dijawab oleh El, sehingga terjadilah pertandingan tinju yang mereka inginkan.

"Awalnya gua rasa buat have fun aja. Eh ternyata seserius dan sebesar ini, yaudah oke gas aja," ungkapnya.

Kendati demikian, Jefri pun harus mempersiapkan diri dengan matang agar tidak kalah melawan El. Ia pun melakukan latihan selama dua bulan terakhir.

"Gua yakin menang 51 persen dari El, sisanya buat persiapan aja karena apapun bisa terjadi di atas ring. Gua gabisa anggap remeh El, dia punya skil bagus dan lebih tinggi dari gua," jelasnya.

"Gua juga harus pintar nahan emosi sih apalagi El jago taunting, jago mancing-mancing dan gue gampang ke pancing orangnya," sambungnya.

Jefri Nichol pun tak gentar melihat El Rumi yang banyak kelebihan dari dirinya. Ia sudah mempersiapkan strategi untuk mengalahkan personel band Lucky Laki itu.

"Gua pernah tanding tinju tiga kali dan baru kali ini yang resmi. Coach sudah kasih strategi gimana melawan El, tinggal gua lakuin aja nanti di atas ring," ujarnya. (*)

Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com  

Sumber: Warta Kota
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved