Natasha Wilona Enggan Buru-buru Menikah karena Bukan Prioritasnya, 'Bukan Enggak Mikirin Ya'
Mantan kekasih Verrell Bramasta, aktris Natasha Wilona, belum memikirkan akan menikah dalam waktu dekat.
TRIBUNJABAR.ID, JAKARTA - Mantan kekasih Verrel Bramasta, aktris Natasha Wilona, belum memikirkan akan menikah dalam waktu dekat.
Saat ini, dia lebih memilih menghabiskan waktu untuk pekerjaan di dunia akting dan sederet bisnis.
Sehingga, urusan jodoh belum menjadi prioritasnya.
"Bukan enggak mikirin ya, tapi karena sibuk kerja. Enggak terlalu mikirin aduh, ayo cari pacar. Enggak," ucap Natasha Wilona di kawasan Kebayoran Baru Jakarta Selatan, Rabu (27/9/2023).
"Jadi pikirannya sudah kepecah buat mikirin skenario, mikirin bisnis, terus sama keluarga. Nah urusan cowok bukan prioritas utama saat ini," terang Natasha.
Meski belum masuk daftar prioritas, dia meyakini suatu saat harus mencari pasangan.
"Mungkin kalau dibilang belum membutuhkan enggak juga, namanya manusia pasti butuh pasangan," ucapnya.
Namun dalam waktu dekat ini prioritasnya adalah untuk mengurus pekerjaan dan tak mau terburu-buru soal jodoh.
"Tapi ya itu buat aku belum jadi prioritas utama saja. Aku enggak mau terburu-buru grasa grusu harus cari dan dapet saat ini juga," ucapnya.
Masa lalu sulit
Kini menjadi artis dan bergelimpang harta, Natasha Wilona ternyata memiliki masa sulit.
Pada saat masa sulit dulu, Natasha Wilona mengaku pernah tinggal di rumah kayu yang dinilai tidak layak huni.
"Aku membenarkan itu, ya aku pernah tinggal di rumah kayu, jadi itu nggak bisa dikatakan rumah juga ya," ucap Natasha Wilona dikutip dari YouTube Merry Riana, Rabu (26/4/2023).
"Jadi rumah itu lantainya bolong-bolong jadi kayak masih kena air kalau ada genangan," lanjut Natasha Wilona.
Natasha Wilona menempati rumah kayu ketika dia dan ibunya masih tinggal di Banjarmasin, Kalimantan Selatan.
Kisah Pernikahan Beda Negara Bule Nikahi Gadis Jawa, Gestur Polosnya saat Salim ke Ortu Tak Lazim |
![]() |
---|
KABAR Gembira Pasangan Pengantin di Bandung Kini Bisa Langsung Dapat KK Setelah Sah Menikah |
![]() |
---|
HEBOH Justin Hubner Disebut Sudah Nikahi Jennifer Coppen, Saling Tunjukkan Cincin |
![]() |
---|
Kisah Cinta Pria Korea Nikahi Guru Muda di Sukabumi Kenalan Lewat Instagram, Pernikahannya Viral |
![]() |
---|
Akhirnya Indra Bruggman Ungkap Fakta Sebenarnya Soal Pengakuannya Menikah dengan Nadia Pasha |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.