Persib Bandung
"Ini Sepak Bola Cara Saya" Kata Gelandang Persib Bandung Levy Madinda Jelang Laga Lawan Bhayangkara
Gelandang asing Persib Bandung Levy Madinda berjanji kembali tampil apik saat melawat ke markas Bhayangkara FC, akhir pekan ini.
TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG - Gelandang asing Persib Bandung Levy Madinda berjanji kembali tampil apik saat melawat ke markas Bhayangkara FC, akhir pekan ini.
Madinda berharap bisa tampil lepas dan menikmati permainan seperti pada pertandingan-pertandingan sebelumnya.
Saat Persib menjamu Persikabo 1973 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), akhir pekan lalu, Madinda menuai banyak pujian.
Madinda tampil gemilang di lini tengah Pangeran Biru dan terpilih menjadi man of the match.
"(Kemarin) Ketika di kandang, kami harus mengerahkan segalanya. Namun tentu saja harus tetap menikmatinya,” kata pemain asal Gabon tersebut.
"Ini adalah sepak bola cara saya. Jika tidak seperti itu, maka saya tidak bermain sepak bola."
"Terkadang, saya harus lebih dan kadang cukup, tapi itu dinamis."
"Yang pasti, saya harus lebih fokus menghadapi laga berikutnya dan menikmatinya," katanya.
Madinda mengaku akan selalu mengeluarkan seluruh kemampuan terbaiknya.
Baca juga: PREDIKSI Susunan Pemain Persib Bandung dengan Kembalinya Satu Menara dan Satu Bomber
Sebab, dia memandang setiap pertandingan adalah final, termasuk menghadapi Bhayangkara FC di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Sabtu, 23 September.
“Semua pertandingan seperti final. Memang kami akan bermain tandang, tapi kami punya ambisi dan mentalitas yang sama."
"Kami akan datang ke sana tentunya untuk meraih kemenangan dan kami memberikan segalanya agar bisa pulang dengan membawa tiga poin. Yang terpenting adalah tiga poin,” katanya tegas.
Di sisi lain, kontrak Levy Madinda hanya tersisa tiga bulan lagi bersama Persib Bandung pada kompetisi Liga 1 2023/2024.
Madinda, yang didatangkan dari klub Malaysia Johor Darul Takzim dengan status pemain pinjaman, akan habis kontraknya bersama Persib pada Desember 2023.
Meskipun sudah sangat menikmati berada di Persib, pemain berkewarganegaraan Gabon tersebut tidak bisa berbuat apa-apa tentang perpanjangan kontrak di Pangeran Biru.
| Bojan Hodak dan Persib di Persimpangan Jalan: Ujung Kontrak, Dua Trofi, dan Kisah Balas Dendam Epik |
|
|---|
| Andrew Jung Ungkap Dramatisnya 'Remontada' Persib Bandung di Kandang Selangor: Ini Luar Biasa |
|
|---|
| Persib Bandung Perlu Hati-hati, Bojan Hodak Segera Bisa 'PDKT' dengan Klub Lain dan PSSI |
|
|---|
| Hitung-hitung Kans Persib Bandung Lolos 16 Besar ACL 2, Perlu Hasil Ini saat Lawan Lion City |
|
|---|
| Persib Tak Terkalahkan di Enam Laga, Marc Klok dan Julio Cesar Kompak Bidik Tiket Knock-Out ACL Two |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/Gelandang-serang-Persib-Bandung-Levy-Clement-Madinda-Rabu-2382023.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.