Tol Cisumdawu Sebentar Lagi Dibuka Penuh, PT CKJT Imbau Truk Overload Tak Masuk Tol
Tol Cileunyi-Sumedang Dawuan (Cisumdawu) di Kabupaten Sumedang sebentar lagi rampung.
Penulis: Kiki Andriana | Editor: Januar Pribadi Hamel
Laporan Kontributor TribunJabar.id, Kiki Andriana dari Sumedang
TRIBUNJABAR.ID, SUMEDANG - Tol Cileunyi-Sumedang Dawuan (Cisumdawu) di Kabupaten Sumedang sebentar lagi rampung.
Tol yang membentang 62 kilometer ini masih dikerjakan penyelesaiannya di sekitar Paseh. Namun, tol ini dalam waktu dekat akan dibuka sepenuhnya.
Saat ini, areal yang sudah berfungsi barulah dari Cileunyi-Cimalaka atau Seksi 1-3.
Baca juga: Jalan Tol Cisumdawu Akan Diresmikan Bulan Ini, Bandung-Dawuan Tak Sampai 1 Jam
PT Citra Karya Jabar Tol (CKJT), perusahaan pengelola jalan Tol Cisumdawu berharap jalan tol dipergunakan sebagaimana mestinya.
Kendaraan yang dengan muatan melebihi kapasitas dan ukuran besar, dilarang masuk ke dalam tol.
"Standar jalan tol, kendaraan truk overload dan over dimensi jangan masuk jalan tol," kata Direktur Teknik PT CKJT, Bagus Medi kepada TribunJabar.id, Jumat (23/6/2023).
Bagus mengatakan keberadaan kendaraan itu akan memperlambat arus kendaraan di dalam tol yang sejatinya jalan bebas hambatan.
"Memperlambat, membuat macet di jalan.
"Apalagi tidak dilengkapi dengan lampu-lampu kendaraan ketika melintasi jalan pada malam hari," kata Bagus.
Bagus juga mengimbau pengendara jalan tol untuk berhati-hati. Sebabnya, karakter cuaca di Tol Cisumdawu sering berkabut di saat hujan.
"Kalau hujan dan kabut hati-hati. (Kalau tak sanggup atau mengalami kendala) segera menepi dan telepon kepada kami, akan kami bantu," katanya. (*)
Artikel TribunJabar.id lainnya bisa disimak di GoogleNews.
| 2 Mobil Derek Dikerahkan Polisi untuk Evakuasi Tronton dan Truk Boks di Ciherang Sumedang |
|
|---|
| Tronton dan Truk Boks yang Kecelakaan di Ciherang Sumedang Masih Tutup Jalan |
|
|---|
| Polisi Masih Selidiki Penyebab Tabrakan Tronton dan Truk Boks di Ciherang Sumedang |
|
|---|
| Kronologi Tronton Hantam Truk Boks di Ciherang Sumedang, Sempat Tabrak Warung |
|
|---|
| Kecelakaan Truk di Sumedang Sebabkan Kemacetan 2 Km, Arus Lalu Lintas Dialihkan ke Tol Cisumdawu |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/Potret-suasana-arus-lalu-lintas-di-titik-temu-Tol-Cisumdawu.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.