Berkah Cinta Tak Pandang Status, Kagumnya ke Buruh Serabutan Tapi Mau Nikahnya dengan Anggota TNI

Kisah cinta tak biasa dialami seorang perempuan asal asal Aceh Tamiang, Nangroe Aceh Darussalam.

Editor: Giri
Tiktok dykasandanris13318/Instagram Riska_rangkutii
Sandy Triawan mengaku buruh serabutan saat berkenalan dengan Riska dengan alasan ingin mencari istri idaman. 

Meski berkomunikasi secara intens selama tiga tahun, Riska menegaskan saat itu tidak berpacaran dengan calon suaminya tersebut.

"Selama berkomunikasi video call dibatasi dan setiap video call saya pakai hijab karena aturan di keluarga ketat,” katanya.

“Abang Sandy orangnya baik. Kalau dia tidak bisa hubungi saya atau telat, dia minta maaf. Bilang kalau dia habis teleponan sama mamaknya, " kata dia saat diwawancarai, Selasa (6/6/2023).

Baca juga: Dapat Golden Buzzer Kedua di Americas Got Talent 2023, Putri Ariani Jadi Sorotan Banyak Media Asing

"Nah terus dia juga nunjukin screenshot riwayat chat dan telepon dengan mamaknya dan nunjukin foto mamaknya.”

“Di situ saya pikir, nih orang baik kali padahal bukan siapa-siapa. Kami tidak pacaran, tidak juga taaruf, " ujarnya menambahkan.

Melihat kepribadian Sandy yang sangat dekat dengan orang tua, membuat Riska merasa kagum.

Apalagi Sandy selalu menunjukkan sikap rendah hati bahkan tak segan meminta maaf ke Riska seperti di saat sedang ada halangan untuk saling berkomunikasi.

Riska baru mengetahui pria yang dikaguminya itu sebenarnya berprofesi sebagai anggota TNI di saat mereka sepakat bertemu secara langsung untuk pertama kalinya.

Mereka kemudian melakukan pertemuan kedua pada 2022.

Saat itu Sandy datang dan menyatakan keseriusan untuk meminang Riska.

Keseriusan itu ditunjukkan Sandy dengan membawa emas sebagai tanda pengikat.

Kemudian kedua orang tua Sandy pun datang ke rumahnya untuk silaturahmi.

"Dia baru kasih tahu kalau dia TNI pas mau ketemu. Sandy datang pertama kali ke rumah saya sambil bawa adiknya yang perempuan.”

“Lalu yang kedua di tahun 2022 dia menghadap orang tua saya mau serius sekaligus mengikat saya biar tidak sama orang lain, bukan tunangan.”

Baca juga: Viral Google Maps Bisa Bongkar Perselingkuhan, Ternyata Tinggal Aktifkan Satu Fitur, Ini Caranya

“Dikasihnya emas dua mayam (6,6 gram) untuk awalnya. Setelah Sandy pulang lagi ke Palembang orang tuanya menyusul datang ke rumah saya mau silaturahmi," ungkap Riska.

Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved