Kabar Seleb
Inara Rusli Tak Cerita Masalah dengan Virgoun ke Anak, Starla Sempat Tanya: Daddy Kok Enggak Pulang?
Istri penyanyi Virgoun, Inara Rusli memilih tidak menceritakan masalah rumah tangga kepada anak-anaknya.
Penulis: Rheina Sukmawati | Editor: Rheina Sukmawati
TRIBUNJABAR.ID - Istri penyanyi Virgoun, Inara Rusli memilih tidak menceritakan masalah rumah tangga kepada anak-anaknya.
Diketahui kini rumah tangga Inara Rusli dan Virgoun mengalami keretakan.
Isu tersebut mencuat setelah Inara Rusli membongkar dugaan perselingkuhan Virgoun di Instagram miliknya.
Menghadapi peliknya rumah tangga, Inara Rusli memilih untuk menyimpan permasalahannya itu dari anak-anaknya.
"Enggak, enggak tahu (Inara Rusli dan Virgoun sedang bermasalah)," kata Inara Rusli saat ditanya mengenai kabar anak-anaknya oleh Arie Untung, dikutip dari YouTube CERITA UNTUNGS pada Rabu (24/5/2023).
Meski demikian, Inara Rusli tidak bisa menyembunyikan absennya Virgoun di rumah dan tidak ada bersama anak-anak.
Inara mengatakan, putri sulungnya, Starla sempat menanyakan keberadaan sang ayah.
Baca juga: Royalti Lagu Surat Cinta Untuk Starla Turut Digugat, Buntut Tuntutan Cerai Inara Rusli ke Virgoun
"Paling kakaknya, Starla nanya 'Daddy mana, Daddy kok enggak pulang-pulang,' gitu," tutur Inara Rusli.
Selain itu, Inara Rusli juga tidak memberikan akses gadget maupun internet kepada anak-anaknya.
Sehingga anak-anaknya tidak mengetahui kabar perceraian tersebut dari media sosial.
"Aku enggak pernah kasih gadget dari dulu," kata Inara.
"Fine-fine aja," sambungnya.
Inara Mau Maafkan Virgoun
Sebelumnya diberitakan bahwa Inara Rusli membuka pintu maaf untuk Virgoun meskipun telah diselingkuhi oleh suaminya itu.
"Kamu bersedia jika diajak rujuk kembali?," tanya Richard Lee dikutip dari kanal YouTube dr. Richard Lee, MARS pada Senin (22/5/2023).
"Ya, with term and condition," jawab Inara Rusli.
Mendengar jawaban itu, Richard Lee pun penasaran alasan Inara Rusli mau memaafkan Virgoun.
"Kalau boleh saya tanya, apa alasan kamu? Kalau saya di posisi kamu, saya akan ngerti kalau kamu akan bilang 'Aku enggak mau lagi,'" tutur Richard Lee.
Inara pun menjawab alasannya mau memberikan kesempatan kedua.
"Karena Allah aja Maha Mengampuni," jawab Inara sambil tersenyum.
Jawaban Inara Rusli itu membuat Richard Lee tertawa heran.
"Kamu baik banget," kata Richard Lee.
"Ya habis gimana, kita kan di hadapan Allah sama-sama hamba, sama-sama pendosa, bukan? Sebagaimana kita pengen diampuni sama Allah ya kita juga harus bisa mengampuni orang," timpal Inara.
Richard Lee pun kehabisan kata-kata untuk menanggapi jawaban Inara Rusli tersebut.
"Saya enggak bisa berkata-kata, begitu besar banget hati kamu," tutur Richard Lee.
Baca juga: Inara Rusli Buat Richard Lee Heran, Ungkap Alasan Mau Maafkan Virgoun: Allah Aja Maha Mengampuni
Baca berita Tribunjabar.id lainnya di Google News.
| Daftar Pemenang Piala Citra FFI 2025, "Pangku" Karya Reza Rahadian Raih Film Cerita Panjang Terbaik |
|
|---|
| Helwa Bachmid Tagih Janji Manis Habib Bahar yang Tak Ditepati hingga Singgung Kebohongan |
|
|---|
| Demi Buah Hati, Ammar Zoni Minta Sang Kekasih untuk Temui Irish Bella |
|
|---|
| Baim Wong Raih Penghargaan Leprid Atas Dedikasi Besar di Dunia Film, Ungkap Proses Kreatif |
|
|---|
| Vidi Aldiano Terharu setelah Raisa Sebut Namanya saat Terima Penghargaan AMI Awards 2025 |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/nara-Rusli-saat-menjadi-bintang-tamu-di-kanal-YouTube-CERITA-UNTUNGS-2.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.