Breaking News

Persib Bandung

Pelatih Persib Bandung Luis Milla Akan Coret Pemain yang Tak Patuh Instruksi, Sudah Punya Daftar?

Milla mengaku, tak akan segan mencoret pemain yang tak patuh intruksi pelatih. Namun, itupun tergantung dengan nasibnya di Persib musim depan.

Penulis: Cipta Permana | Editor: Ravianto
Tribun Jabar/Deni Denaswara
Pelatih Persib Bandung Luis Milla memberikan arahan kepada pemain saat pertandingan lawan Bali United di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (10/2). Pertandingan berakhir imbang dengan skor (1-1). 

TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG - Keretakan membayangi Persib Bandung menjelang berakhirnya kompetisi Liga 1 2022/2023. Isu keretakan muncul pasca-kekalahan menyesakkan Persib dari Persita Tangerang, tempo hari. 

Kekalahan telak 0-4 atas Persita Tangerang, menjadi bukti adanya masalah di internal Persib. Pelatih Luis Milla bahkan mengungkapkannya terang-terangan usai kekalahan menyedihkan itu, Minggu (9/4).

"Saya rasa pemain tidak percaya pada saya, karena hasil dan sikap mereka seperti ini. Saya tidak mengerti dan ini harus dianalisa ketika musim berakhir." ujar Milla.

Milla mengaku, tak akan segan mencoret pemain yang tak patuh intruksi pelatih. Namun, itupun tergantung dengan nasibnya di Persib musim depan.

"Ada berapa pemain di tim yang nanti akan dipertahankan. Namun itu semua tergantung, bagaimana masa depan saya di Persib Bandung, apakah klub masih percaya pada saya atau tidak, dan yang terpenting pemain masih percaya pada saya atau tidak," ujar Milla.

Kekalahan telak dari Persita membuat Persib terdongkel ke peringkat ketiga klasemen, dan berpotensi akan sulit sekali membali ke posisi kedua di akhir musim.

Pemain Persib Bandung Henhen Herdiana (kiri) berusaha mengecoh pemain Bali United saat pertandingan Liga 1 2023 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (10/2). Pertandingan berakhir imbang dengan skor (1-1).
Pemain Persib Bandung Henhen Herdiana (kiri) berusaha mengecoh pemain Bali United saat pertandingan Liga 1 2023 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (10/2). Pertandingan berakhir imbang dengan skor (1-1). (Tribun Jabar/Deni Denaswara)

Menyisakan satu pertandingan lagi, Persib mengumpulkan total 62 poin dari 33 pertandingan. Terpaut satu poin dari Persija Jakarta di posisi dua, yang juga sama-sama sudah melakoni 33 laga.

Dalam akun Instagram pribadinya, Milla mengatakan pertandingan melawan Persikabo 1973, Sabtu (15/4), akan menjadi kesempatan terakhir bagi dirinya maupun para pemainnya untuk mengakhiri kompetisi dengan cara terbaik.

Upaya tersebut harus dilakukan, terlebih Persib gagal meraih target prestasi juara musim ini dengan berbagai dinamikanya yang terjadi selama ini.

"Sabtu akan menandai akhir dari @liga1match musim pertama saya sebagai pelatih klub di negara yang luar biasa. Indonesia selalu memperlakukan saya dengan baik," tulisnya di akun instagrammya @luismillacoach, Rabu (12/4).

Meski gagal mempersembahkan gelar, Milla mengaku bangga dengan hasil kerja seluruh anggota timnya sejauh ini.

"Ketika kami tiba, situasi olahraga bukanlah yang terbaik, tapi dengan kerja keras dan komitmen kami berhasil pulih dan menempatkan @persib di tempat yang layak," tulisnya.

Ia pun berharap di laga pamungkas nanti, timnya dapat memberikan hadiah yang manis bagi para bobotoh yang telah berjuang bersama dari awal hingga akhir kompetisi.

"Sekarang, kami ingin mengakhiri kompetisi dengan cara terbaik, memberikan penggemar kami #bobotoh kemenangan di pertandingan terakhir musim ini," lanjutnya.

Pada laga pamungkas di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Sabtu nanti, Henhen Herdiana yang belakangan tampil buruk kemungkinan tak akan diturunkan.

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved