Hyundai Lengkapi Kehadiran Stargazer dengan Layanan After-Sales Terbaik untuk Konsumen di Bandung

Hyundai melengkapi kehadiran Stargazer dengan Layanan After-Sales terbaik untuk konsumen di Bandung

Editor: Siti Fatimah
istimewa
Hyundai STARGAZER kembali hadir di Bandung 

Selain itu, terdapat juga layanan darurat 24 Jam Hyundai Mobile Charging.

Layanan ini diberikan untuk pengisian daya tambahan hingga 10 kWh dengan metode vehicle to vehicle fast charging untuk mobil listrik yang kehabisan daya listrik di tengah perjalanan.

Program Hyundai Service Hadir Untukmu juga memberikan kemudahan akses servis berkat Hyundai Mobile Service yaitu layanan perawatan berkala dan perbaikan dengan waktu dan tempat disesuaikan dengan permintaan pelanggan sesuai waktu kerja bengkel
yang telah ditetapkan.

Dilengkapi dengan peralatan khusus sehingga dapat melakukan 17 bagian perawatan dan perbaikan termasuk aki, belt, rem, kopling dan transmisi, pintu dan jendela, mesin, knalpot, filter, cairan dan pelumas, dan bagian penting lainnya.

Gratis biaya kunjungan dalam radius 20 km dari dealer untuk kendaraan dalam masa warranty.

Hyundai Mobile Service tersedia di 34 kota di Indonesia.

Kemudahan untuk melakukan reservasi servis dengan Hyundai Booking Service dapat diakses melalui Hyundai Call Center, Hyundai WhatsApp, aplikasi myHyundai atau langsung menghubungi Bengkel Resmi Hyundai.

Selain itu, HMID juga memberikan kenyamanan lebih bagi pelanggan STARGAZER di Bandung melalui Garansi Hyundai* yang meliputi:

● Gratis biaya suku cadang untuk perawatan berkala selama 3+1 tahun atau
60.000km (mana yang tercapai lebih dulu)

● Garansi Dasar selama 3+1 tahun atau 100.000km (mana yang tercapai lebih dulu).

● Gratis biaya jasa perawatan selama 5 tahun atau 75.000km (mana yang tercapai
lebih dulu).

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 3/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved