Api Berkobar dari Atap Rumah Padat Penduduk di Cikole Kota Sukabumi, Kebakaran pun Tak Terhindarkan

Kebakaran hebat terjadi di kawasan pemukiman penduduk di Gang H Marzuki, Jalan Siliwangi, Kelurahan Kebonjati, Cikole, Kota Sukabumi, Jumat (16/12)

Penulis: Dian Herdiansyah | Editor: Darajat Arianto
zoom-inlihat foto Api Berkobar dari Atap Rumah Padat Penduduk di Cikole Kota Sukabumi, Kebakaran pun Tak Terhindarkan
Istimewa
Kebakaran hebat muncul dari atap rumah di pemukiman padat penduduk di Gang H Marzuki, Jalan Siliwangi, Kelurahan Kebonjati, Cikole, Kota Sukabumi, Jumat (16/12/2022).

Laporan Kontributor Tribunjabar.id, Dian Herdiansyah

TRIBUNJABAR.ID, SUKABUMI - Kebakaran hebat terjadi di kawasan pemukiman penduduk di Gang H Marzuki, Jalan Siliwangi, Kelurahan Kebonjati, Kecamatan Cikole, Kota Sukabumi, Jumat (16/12/2022).

Satu unit rumah milik warga gamg Marzuki terbakar, diketahui warga sekitar pukul 15.00 WIB kondisi api berkobar di atas atap rumah

Sejumlah warga sekitar pun, berusaha memadamkam api, membantu pihak pemadam kebakaran dan petugas lainnya.

Salah seorang saksi, Saefurahman (35) mengatakan, kebakaran tersebut saat ia akan melintas ke jalan utama Siliwangi. 

"Jadi saat saya akan keluar rumah sekitra jam 3 an lah, api sudah besar di atas atap," ucapnya, kepada Tribunjabar.id. 

Baca juga: Kebakaran di Banjaran Bandung, Tiga Rumah Kontrakan Hangus Terbakar

"Warga disini langsung kaget. Terus langsung membantu memadamkan," tuturnya. 

Semetara itu, saat ini Saef sejumlah petugas pemadam kebakaran dan yang lainnya sedang barusaha memdamkan api. 

"Tak lama petugas pada datang. Saat ini sedang pemadama," ucapnya. 

Hingga berita ini di turunkan, Tribunjabar.id, belum ada keterangan dari Damkar Kota atau pun BPBD Kota Sukabumi terkait kebakaran tersebut. (*)

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved