Piala Dunia 2022
Hasil Piala Dunia 2022 Hari Ini, Kosta Rika vs Jerman, Meski Menang Der Panzer Tersingkir
Hasil Piala Dunia 2022 hari ini, Kosta Rika vs Jerman, berahir dengan skor 2-4 untuk kemenangan Panser.
TRIBUNJABAR.ID - Hasil Piala Dunia 2022 hari ini, Kosta Rika vs Jerman, berahir dengan skor 2-4 untuk kemenangan Panser.
Namun, Jerman harus tersingkir dari Piala Dunia 2022 karena kalah selisih gol dari Spanyol.
Pada saat bersamaan Spanyol dikalahkah Jepang 1-2 pada laga terakhir Grup E.
Kosta Rika vs Jerman tersaji di Jumat (2/12/2022) dini hari WIB, di Stadion Al Bayt.
Baca juga: Hasil Piala Dunia 2022 Tadi Malam, Jepang vs Spanyol, Samurai Biru Lolos ke Babak 16 Besar
Jerman menciptakan golnya melalui Serge Gnabry (10'), Kai Havertz (73', 85'), dan Niclas Fullkrug (90'+1).
Dua gol Kosta Rika dibuat oleh Yeltsin Tejeda (58') dan Juan Pablo Vargas (70').
Jerman Tak Lolos
Meski menang, Jerman harus mengubur dalam-dalam harapan tampil di 16 besar Piala Dunia 2022.
Pasalnya, Der Panzer kalah hitung-hitungan produktifitas gol dari Spanyol.
Kedua tim sama-sama mengoleksi nilai empat.
Namun, Spanyol memiliki produktifitas gol +6 sedangkan Jerman +1.
Dengan kata lain, Jepang dan Spanyol menjadi wakil dari Grup E yang lolos ke 16 besar.
Kosta Rika dan Jerman mengambil pendekatan yang berbeda dalam menjalani laga terakhir Grup E.
Kosta Rika memilih untuk memarkir banyak pemainnya di area sendiri.