Info Lowongan Kerja
Lowongan Kerja BUMN PT Kimia Farma Apotek Terbaru Oktober 2022 untuk Lulusan D3/S1, Daftar di Sini
Saat ini, PT Kimia Farma Apotek membuka lowongan kerja terbaru Oktober 2022, terbuka untuk lulusan D3 hingga S1, penempatan kerja di beberapa wilayah
Penulis: Hilda Rubiah | Editor: Hilda Rubiah
TRIBUNJABAR.ID - Para pencari kerja yang minat bergabung di perusahaan BUMN, ada kabar gembira.
Khusunya bagi Anda yang minat bekerja di perusahaan farmasi BUMN.
Saat ini, PT Kimia Farma Apotek membuka lowongan kerja terbaru Oktober 2022.
PT Kimia Farma Apotek merupakan anak perusahaan PT Kimia Farma BUMN yang bergerak di bidang industri farmasi.
Dilansir dari Kemnaker dan laman resminya, PT Kimia Farma Apotek membuka beberapa posisi lowongan kerja.
Baca juga: DIBUKA 600 Lowongan Kerja Kabupaten Bandung untuk Lulusan SMP, SMA/SMK hingga S1, Siapkan Syarat Ini
Adapun lowongan kerja ini terbuka untuk lulusan D3 hingga lulusan S1.
Selain itu, penempatan kerja tersedia di beberapa wilayah di Indonesia, mulai dari Jakarta hingga Jayapura.
Berikut simak rincian posisi yang tersedia dan persyaratannya:
1. Tenaga Teknis Kefarmasian
Persyaratan:
- Pendidikan minimal D3 Farmasi
- Memiliki STRTTK yang masih aktif
- Usia Maksimal 27 tahun
- Penempatan di Jakarta dan sekitarnya
Keterampilan:
- Keterampilan dan Keahlian Kompetensi Kerja (Competency)
- Memiliki pemahaman mengenai produk farmasi
- Memiliki pengetahuan dan pemahaman terkait Farmakologi Customer-Oriented
- Memiliki kemampuan komunikasi yang baik
- Mampu bekerja di bawah tekanan dan speed execution
- Memiliki ketelitian dan keakuratan dalam pekerjaan
2. Apoteker Pendamping