Persib Bandung

TONTON Live Streaming Persib Bandung vs Barito Putera: Ini Alasan Maung Bandung Bisa Menang

Persib Bandung memiliki berpeluang yang lebih besar untuk meraih kemenangan pada laga melawan Barito Putra di Stadion GBLA, Jumat (16/9/2022).

Penulis: Cipta Permana | Editor: Hermawan Aksan
Tribun Jabar
Pelatih Persib Bandung Luis Milla (tengah) memberikan arahan kepada pemain saat memimpin latihan di Stadion Sidolig, Bandung, Selasa (13/9/2022). Persib Bandung memiliki berpeluang yang lebih besar untuk meraih kemenangan pada laga melawan Barito Putra di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Kota Bandung, Jumat (16/9/2022). 

Laporan Wartawan Tribunjabar.id Cipta Permana

TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG - Persib Bandung memiliki berpeluang yang lebih besar untuk meraih kemenangan pada laga melawan Barito Putra di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Kota Bandung, Jumat (16/9/2022).

Link live streaming Persib Bandung vs Barito Putera bisa diperoleh di akhir artikel.

Selain bermain di depan publik sendiri, Persib Bandung juga tengah berada pada tren positif dan kepercayaan yang tinggi menyusul kemenangan beruntun yang mereka raih dalam dua laga terakhir.

Akan tetapi, mantan pemain Persib Bandung Yadi Mulyadi mengingatkan agar para pemain Persib tak terlalu euforia dengan hasil tersebut.

Baca juga: LINK Live Streaming Persib Bandung vs Barito Putera: Luis Milla Anggap seperti Lawan Persija

Meski secara klasemen Persib, yang kini berada di urutan delapan, jauh di atas Barito Putra, yang masih terseok dan tertatih-tatih di posisi 17, menurut Yadi, belum bisa dijadikan jaminan.

Pasalnya, kata dia, bisa saja justru karena itu Barito bisa bermain lepas dan tanpa beban sehingga menyulitkan pertahanan Persib.

"Pada pertandingan nanti, permainan Persib harus lebih baik dari dua pertandingan sebelumnya," ujarnya saat dihubungi melalui telepon, Kamis (15/9/2022).

"Para pemain juga jangan terlalu larut dalam euforia dan harus berjuang memberikan seratus persen kemampuannya dan fokus untuk meraih kemenangan."

Yadi  menilai, strategi pelatih Luis Milla dalam beberapa pertandingan terakhir berhasil memaksimalkan peran dan kualitas para pemain Persib yang sebelumnya sempat diragukan oleh para bobotoh.

"Kita lihat bagaimana dengan pola tiga bek yang digunakan dalam strategi Luis Milla berhasil memaksimalkan kualitas Daisuke Sato, yang sempat diragukan, menjadi pemain yang paling aktif dalam berduel dengan para penyerang dan gelandang lawan," ujarnya.

"Pemain seperti inilah yang dibutuhkan Persib untuk bisa menghancurkan pola serangan tim lawan, terutama para gelandang sayap yang mencoba masuk di sisi kiri pertahanan Persib." 

Meski demikian, Yadi juga memahami bahwa kehadiran Luis Milla sebagai pelatih kepala Persib tidak akan memberikan efek instan terhadap perubahan kualitas dan prestasi Persib Bandung.

Baca juga: Bobotoh Girang Maung Persib Bandung Digenjot 2 Pelatih Baru Jelang Lawan Barito Putera: Alus Galak

Karena itu, kata Yadi, setiap proses perubahan harus bisa diterima dan dinikmati oleh semua pemain dan juga anggota tim lainnya. 

"Fase adaptasi dengan gaya permainan dan strategi coach Milla pastinya memerlukan proses yang enggak bisa cepat langsung menunjukkan hasil prestasi."

"Tapi kalau dilihat dari dua pertandingan kemarin, secara hasil tim menunjukkan progres yang lebih baik dari apa yang terjadi sebelumnya," ujar Yadi.

Terkait absennya beberapa pemain utama di pertandingan sebelumnya, seperti Erwin Ramdani, Frets Butuan, dan Febri Hariyadi yang diragukan karena mengalami sakit, Yadi mengatakan, tentu sudah diantisipasi Luis Milla.

"Menurut saya mungkin coach Mila akan mengubah formasi menjadi 4-4-2 atau 3-5-2."

"Intinya jadi pakai dua striker untuk bisa mencetak gol cepat dan memastikan kemenangan Persib Bandung dengan banyak gol yang tercipta," ujar Yadi.

Yadi berharap, para pemain Persib jangan mau kalah semangat dengan pemain tim tamu, apalagi Persib Bandung didukung oleh bobotoh yang akan memenuhi stadion.

Sebab, setiap kesalahan akan memberikan peluang untuk lawan bisa mengejar ketertinggalannya," katanya.

Terkait prediksi skor, Yadi menuturkan berapa pun skor yang diperoleh tetap harus disyukuri.

Namun, hal penting adalah Persib Bandung bisa melanjutkan kemenangannya. (*)

Link live streaming Persib Bandung vs Barito Putera: KLIK DI SINI

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved