Persib Bandung
Pelatih Persib Bandung Boyong 21 Pemain untuk Lawan PSS Sleman, Beckham Putra Termasuk?
Budiman mengatakan akan membawa 21 pemain Persib Bandung untuk pertandingan melawan PSS Sleman.
Penulis: Deanza Falevi | Editor: Tarsisius Sutomonaio
Laporan Wartawan Tribunjabar.id, Deanza Falevi
TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG- Persib Bandung kembali menggelar sesi latihan bersama di Lapangan Sidolig, Kota Bandung, Selasa (16/8/2022). Pada sesi latihan kali ini, Beckham Putra sudah ikut kembali latihan bersama tim.
Sebelumnya, Beckham Putra hanya mengikuti sesi latihan secara terpisah karena masih dalam proses penyembuhan dari cedera.
Kondisi Beckham Putra hingga kini masih dipertanyakan untuk laga Persib Bandung vs PSS Sleman, Jumat (19/8/2022).
Pelatih sementara (caretaker) Persib Bandung, Budiman, menyatakan Beckham Putra masih mengalami nyeri pada kaki.
Selain itu, Budiman juga belum menerima surat rekomendasi dari dokter tim bahwa Beckham Putra telah pulih seratus persen.
"Saat ini, saya belum bisa memastikan Beckham bisa pergi ke Sleman, akan dipertimbangkan nanti malam. Saya juga belum menerima surat rekomendasi dari tim dokter," ucap Budiman setelah memimpin latihan di Stadion Sidolig, Kota Bandung, Selasa (16/8/2022).
Baca juga: Berita Persib Siang Ini, Duet Gundul Warnai Latihan Persib Bandung Jelang Lawan PSS Sleman
Pada sesi latihan kali ini, terpantau yang absen latihan adalah Zalnando, Henhen Herdiana, dan Victor Igbonefo. Teja Paku Alam terlihat menjalani sesi latihan secara terpisah.
Diketahui, Henhen Herdiana masih dalam kondisi demam, Zalnando mengalami diare dan Victor absen karena masih proses penyembuhan cedera.
Lalu, Teja Paku Alam kembali mengalami masalah pada tangannya pada beberapa hari lalu sehingga kini menjalani sesi latihan secara terpisah.

Terkait kondisi pemain saat ini, Budiman mengatakan sudah mencapai 80 persen untuk pertandingan lawan PSS Sleman.
"Sekarang sudah capai 70 sampai 80 persen, masih ada beberapa kali latihan lagi yang perlu dilakukan. Latihan kali ini juga berjalan baik, tadi kami berlatih finishing kordinasi, small set game, dan terakhir sedikit aerobik," kata Budiman.
Baca juga: Bidikan Persib Bandung, Paul Munster, Masuk Radar Persis Solo Bakal Gantikan Jacksen F Tiago
Budiman mengatakan akan membawa 21 pemain Persib Bandung untuk pertandingan melawan PSS Sleman. Ia masih belum bisa menginformasikan nama ke-21 pemain itu.
"Kami bawa 21 pemain dan kami berangkat ke Sleman esok, Rabu (16/8/2022) pagi menggunakan kereta," katanya.
Persib Bandung akan menjalani laga tandang ketiganya di Liga 1 2022/2023 melawan PSS Sleman.
Pertandingan itu akan berlangsung di Stadion Maguwuharjo, Kabupaten Sleman, DIY Yogyakarta pada Jumat (19/8/2022) mendatang.