Sidang Doni Salmanan
Doni Salmanan Tampil Beda Saat Sidang Dakwaan Kasus Quotex, Eks Crazy Rich Soreang Itu Kini Plontos
Doni Salmanan tak hadir secara langsung dalam sidang dakwaan di PNBB hari ini.
Penulis: Lutfi Ahmad Mauludin | Editor: taufik ismail
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Lutfi Ahmad Mauludin
TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG - Sidang perdana Doni Salmanan terkait kasus Quotex di Pengadilan Negeri Bale Bandung, Kabupaten Bandung, Kamis (4/8/2022), tak dihadirinya secara langsung.
Doni mengikuti sidang secara daring.
Menurut informasi Doni, kini berada di Lapas Jelekong, Baleendah, Kabupaten Bandung.
Di layar terlihat Doni memggunakan baju hitam, dengan kepala plontos, dan backgroud berwarna hijau.
Meski Doni mengikuti sidang secara daring tapi kuasa hukum Doni Salmanan, hadir secara langsung, di pengadilan.
Adapun sidang Doni Salmanan ini, dipimpin langsung oleh Ketua PN Balebandung, Achmad Satibi, sebagai hakim ketua.
Adapun agenda sidang pertama, pemuda yang dulu sempat dikenal sebagai crazy rich Soreang ini, yakni pembacaan dakwaan.
Baca juga: Sidang Pertama Doni Salmanan Digelar 4 Agustus di PN Bale Bandung, Ini Dakwaan yang Disangkakannya