Kabar Seleb
Nathalie Holscher Ungkap Perlakuan Rizky Febian di Balik Momen Haru Pertemuannya dengan Baby Adzam
Nathalie Holscher menceritakan di balik momen haru Rizky Febian bertemu baby Adzam hingga viral, Nathalie ungkap perlakuan anak Sule ke putranya
Penulis: Hilda Rubiah | Editor: Hilda Rubiah
TRIBUNJABAR.ID - Beberapa waktu lalu, momen haru Rizky Febian bertemu baby Adzam viral di media sosial.
Kini, Nathalie Holscher menceritakan di balik momen haru tersebut hingga ungkap perlakuan Rizky Febian, anak Sule.
Baby Adzam bertemu kakaknya, Rizky Febian dalam sebuah acara.
Pada pertemuannya itu, dua anak Sule tersebut menangis, Rizky Febian berlinang air bak terpisah bertahun-tahun.
Saat bertemu Rizky Febian, baby Adzam menangis keras.
Baca juga: Pernah Diberi Hadiah Mobil Alphard dari Sule untuk Baby Adzam, Nathalie Holscher Siap Kembalikan?
Iky yang melihat hal itu langsung menggendongnya hingga Adzam tenang.
Sontak momen haru itu membuat Rizky Febian berlinang air mata.
Baby Adzam berpisah dari kakak-kakaknya sejak Nathalie Holscher pergi dari rumah Sule.
Sejak itu, baby Adzam sudah jarang terlihat momen kebersamaan dengan kakak-kakaknya, termasuk Rizky Febian.
Hingga akhirnya momen pertemuan kembali baby Adzam dengan Rizky Febian terjadi.
Saat itu Iky mengisi acara yang sama dengan Nathalie Holscher di sebuah acara televisi.
Rupanya momen haru Rizky Febian bertemy baby Adzam itu tak secara sengaja terjadi.
Hal ini diungkapkan Nathalie Holscher saat berbincang di Pagi Pagi Ambyar yang tayang di Trans TV, Rabu (27/7/2022).
Nathalie Holscher menceritakan di balik momen pertemuan baby Adzam dengan anak Sule tersebut.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/nathalie-holscher-ungkap-perlakuan-rizky-febian-ke-baby-adzam.jpg)