Singapore Open 2022
Singapore Open 2022, Antony Ginting, Jonatan Christie, dan Tommy Sugiarto, Hari Ini Main di Babak II
Tiga tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, dan Tommy Sugiarto bakal melanjutkan petualangannya di Singapore Open 2022.
Penulis: Januar Pribadi Hamel | Editor: Januar Pribadi Hamel
TRIBUNJABAR.ID - Tiga tunggal putra Indonesia, Anthony Ginting, Jonatan Christie, dan Tommy Sugiarto bakal melanjutkan petualangannya di Singapore Open 2022.
Anthony Sinisuka Ginting di babak kedua bakal melawan pebulu tangkis Cina Taipe, Lin Chun-Yi di Singapore Indoor Stadium , tempat Singapore Open 202 berlangsung, Kamis (14/7/2022).
Anthony Sinisuka Ginting lolos ke babak kedua Singapore Open 202 setelah mengalahkan pebulu tangkis Cina Taipe Tpewang Tzu Wei 21-19 21-16.
Jonatan Christie di babak kedua akan melawan pemain Jepang Kodai Naraoka.
Baca juga: Fajar/Rian Taklukkan Pasangan Cina, Besok Hadapi Ganda Cina Lagi di Babak Kedua Singapore Open 2022
Jonatan Christie lolos ke babak kedua setelah mengalahkan pemain India Parupalli Kashyap 21-14 21-15.
Adapun Kodai Naraoka lolos ke babak kedua setelah mengalahkan pemain Cina Weng Hong Yang 18-21 21-19 21-15.
Tommy Sugiarto yang juga lolos akan melawan ungulan keenamm asal Singapura Loh Kean Yew.
Tommy Sugiarto lolos setelah mengalahkan pemain Singapura Jia Heng Jason Teh 21-12 21-15.
Adapun lawannya lolos setelah mengalahkan pemain Prancis Brice Leverdez 21-10 21-11. (*)
Baca juga: Ahsan/Hendra Kalahkan Rekan Sendiri, Besok Bertemu Ganda Malaysia di Babak Kedua Singapore Open 2022