Kabar Seleb
Jefri Nichol Curhat ke Denny Sumargo: Dulu Gue Benci Rokok, Sekarang Jilat Ludah Sendiri!
Aktor tampan Jefri Nichol akui mengalami banyak perubahan dalam hidupnya setelah terjun di dunia hiburan.
Penulis: Salma Dinda Regina | Editor: Hermawan Aksan
TRIBUNJABAR.ID,BANDUNG - Aktor tampan Jefri Nichol mengakui mengalami banyak perubahan dalam hidupnya setelah terjun di dunia hiburan.
Baru-baru ini, Jefri Nichol menjadi bintang tamu dalam podcast milik Denny Sumargo.
Lantas perbincangan keduanya telah diunggah di kanal YouTube CURHAT BANG Denny Sumargo, Selasa (17/5/2022).
Dalam podcast tersebut Jefri Nichol mengungkapkan perubahan pergaulan yang sangat terlihat ketika ia terlibat dalam sebuah proyek film.
"Awal mulanya lu mulai ada perubahan cara berpikir termasuk image itu dari kapan?" tanya Denny Sumargo.
"Dari semenjak masuk film. Ini bukan negatif ya, maksudnya banyak positifnya juga," kata Jefri Nichol dikutip dari kanal YouTube CURHAT BANG Denny Sumargo, Rabu (18/5/2022).
Jefri Nichol mengaku hal tersebut merupakan sebuah bentuk pendalaman karakter dari tokoh dalam film yang dibintangi.
Salah satu perubahan yang paling ia rasakan adalah merokok.
Baca juga: SOSOK Sisca Kohl Pacar YouTuber Jess No Limit, Dijuluki Crazy Rich Girl, Kontennya Punya Ciri Khas
Bahkan, Nichol mengaku sebelum masuk dalam project film tersebut ia sangat benci dan tidak suka dengan rokok.
Ia mengaku ketika mendapatkan project film Jakarta vs Everybody dan ia harus membiasakan merokok demi mendalami karakternya tersebut.
Jefri Nichol seringkali mendapatkan berbagai karakter yang diperankan berbeda-beda.
Maka terkadang karakter yang diperankan tersebut terbawa ke dalam kehidupan nyata.
"Itu harus aku biasain tuh bang, salah satu pendalaman karakternya. Gue merokok tiap hari, bisa tiga bungkus tuh, akhirnnya kebawa sampai sekarang," beber Jefri Nichol.
"Makanya jilat ludah sendiri, makanya kayak, yang konstan adalah perubahan gitu," tutur Jefri Nichol.
Nichol mengaku kehidupannya begitu sangat berubah sekarang, karena dirinya dulu hanya seorang anak rumahan biasa.
Bahkan Nichol menjelaskan dulu di masa sekolahnya hanya nongkrong biasa dekat dengan tempat tinggalnya.
Lebih lanjut Denny Sumargo membahas terkait image yang Jefri Nichol tampilkan di publik.
"Lu suka gonta-ganti pasangan ya? Tapi itu boleh dikategorikan dari perjalanan hidup yang gak lu sadari terbangun dalam proses lu mencari pasangan yang teapat atau lu pengen image yang seperti itu?, "tanya Densu pada Nichol.
" Gua ga mikirin image sih bang, gapeduli karena di luar film ,this is who i am, gua mau deket sama siapa, pacara sama siapa, yaudah bodo amat, mau di publish atau gak pun gua gak utang penjelasan ke publik," jelas Jefri Nichol.
Ketika sering dijuluki berganti pasangan terus-menerus, Jefri Nichol tidak membantah hal itu.
Baca juga: YouTuber Nessie Judge Ragukan Keaslian kisah KKN di Desa Penari, Tuai Banyak Komentar Netizen!
Jefri Nichol menganggap itu sebuah proses untuk mendapatkan yang terbaik dan tepat.
Bahkan Nichol mengaku dirinya sempat beberapa kali mengalami hubungan yang tak sehat.
Meski di usia nya yang muda, ia seringkali terganggu karena masalah hubungan yang toxic.
Untuk masalah personal tersebut, sebisa mungkin Nichol harus menyelsaikan permasalahan tersebut sampai dengan tuntas.
Karena dirinya mengaku tak ingin masalah pekerjaan dan lainnya terganggu.