Sopir Truk Jadi Korban Penempakan KKB di Puncak Papua, Korban Belum Ditemukan

Menurut Mathius D Fakiri, penembakan diketahui setelah aparat keamanan mendengar beberapa kali suara tembakan.

Penerangan Kodam XVII/Cenderawasih
ILUSTRASI- Tak puas dengan penyerangannya di Pos TNI Gome, Distrik Gome, Kabupaten Puncak, Papua, Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) kembali melancarkan aksinya dengan membakar honai milik warga di Kampung Jenggernok. 

TRIBUNJABAR.ID, JAYAPURA- Sopir truk bernama Nober Palintin diduga menjadi korban penembakan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB).

Kapolda Papua Irjen Mathius D Fakiri mengatakan penembakan itu terjadi di Kali Ilame, Kampung Wako, Distrik Gome, Kabupaten Puncak, Papua, Rabu (11/5/2022) siang.

Menurut Mathius D Fakiri, penembakan diketahui setelah aparat keamanan mendengar beberapa kali suara tembakan.

Saat kejadian, Nober Palintin yang bekerja sebagai sopir truk sedang mengambil material pasir di Kali Ilame.

"Pukul 10.30 WIT, terdengar bunyi tembakan sebanyak dua kali, kemudian terdengar suara tembakan rentetan kira-kira sebanyak lima kali dari arah Kali Ilame," ujar Fakiri melalui pesan singkat, Rabu.

Baca juga: Motif Penembakan ASN Dishub di Makassar, Kasatpol PP Jadi Otak Rajapati, Dipicu Cinta Segitiga

Aparat keamanan gabungan kemudian menuju ke sumber suara, hanya menemukan truk yang dibawa Nober Palintin.

"Tim kemudian melakukan penyisiran di sekitar truk hingga radius 500 meter tapi tidak menemukan adanya tanda-tanda keberadaan korban," kata dia.

Lantaran saat siang hari hujan, aparat keamanan gabungan menghentikan proses pencarian dan kembali ke Distrik Ilaga sekitar pukul 14.55 WIT.

Hingga kini, Kapolda Papua itu belum dapat memastikan kondisi sopir truk itu. Personel akan kembali mencari korban besok, Kamis (12/5/2022). (Penulis : Kontributor Jayapura, Dhias Suwandi)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Sopir Truk Hilang Diduga Ditembak KKB di Puncak Papua, Polisi Lakukan Pencarian"

Sumber: Kompas
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved