Inilah Abdul Latip, Duda Brewok Penggembala Domba, Diburu Polisi karena Pengeroyokan Ade Armando

Pria diduga pengeroyok Ade Armando yang kini diburu polisi, Abdul Latip ternyata seorang penggembala domba.

Penulis: Widia Lestari | Editor: Hilda Rubiah
ISTIMEWA
Abdul Latip, pengembala domba yang diduga sebagai pengeroyok Ade Armando, kini diburu polisi. 

TRIBUNJABAR.ID - Pria diduga pelaku pengeroyokan Ade Armando yang kini diburu polisi, Abdul Latip ternyata seorang penggembala domba.

Abdul Latip adalah satu dari enam tersangka pelaku pengeroyokan yang terekam dalam video viral pada demo mahasiswa di kawasan Gedung DPR RI.

Pria ini berasal dari Sukabumi, Jawa Barat. Kini, foto dan alamat rumahnya viral di media sosial.

Baca juga: Ade Armando Dianiaya Abdul Latip si Penggembala Domba Asal Sukabumi yang Tiba-tiba Beringas

Dari foto dan video yang beredar, Abdul Latip berpenampilan brewok. Ia berkumis tipis tapi berjanggung lebat.

Siapakah sosok Abdul Latip sebenarnya? Berikut ini fakta-faktanya berdasarkan laporan wartawan Tribunjabar.id dari Sukabumi yang telah tayang sebelumnya.

Abdul Latip, pengembala domba yang diduga sebagai pengeroyok Ade Armando, kini diburu polisi.
Abdul Latip, pengembala domba yang diduga sebagai pengeroyok Ade Armando, kini diburu polisi. (ISTIMEWA)

1. Sehari-hari Mengurus Domba

Abdul Latip bukanlah mahasiswa. Ia tidak memiliki pekerjaan tetap.

"Posisinya bukan mahasiswa, sehar-hari pengangguran," kata Camat Tegalbuleud Antono, Rabu (13/4/2022).

Sehari-hari Abdul Latip beraktivitas sebagai penggembala domba.

Ia mengurus dan mencarikan rumput untuk dombanya.

2. Pernah Mondok di Pesantren

Dulu, tersangka kasus pengeroyokan Ade Armando ini pernah mondok di pesantren.

"Sempat mondok di pesantren di Kecamatan Kalibunder," katanya.

Ia ikut pendidikan formal sampai tingkat SD, kemudian mengejar Paket B untuk pendidikan SMP.

"Hanya lulusan SD lalu SMP-nya ikut paket B," katanya.

Baca juga: ORANGTUA Ungkap Sosok Abdul Latip Pria Sukabumi yang Diduga Aniaya Ade Armando

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved